Pada 23 Februari 2022 lalu, Realme merilis dua produk andalannya, yaitu Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro+. Kedua varian ini merupakan HP kelas menengah. Namun, kali ini kami akan mengulas kelebihan dan kekurangan HP Realme 9 Pro.
HP ini dijual sekitar Rp3 jutaan. Fitur-fiturnya tergolong komplet. Jika kamu menginginkannya, sebaiknya simak artikel ini sampai habis. Kali ini, Droila akan mengulas spesifikasi Realme 9 Pro.
Spesifikasi Realme 9 Pro
Fitur-Fitur Realme 9 Pro tak jauh berbeda dengan versi pro plus. Ia juga memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk sehari-hari.
Desain dan Layar
Realme 9 Pro mengusung Light Shift Desain. Desain ini membuat tutup belakang berubah warna dari biru muda menjadi merah. Perubahan ini hanya terjadi saat terkena sinar matahari. Itu pun hanya beberapa detik.
Perubahan warna tersebut hanya terjadi pada Realme 9 Pro warna Sunrise Blue. Selain warna tersebut, adapula warna Aurora Green. Warna yang memiliki daya tarik karena tampak berkilauan jika dilihat dari sudut pandang tertentu.
Dibandingkan Realme 8, ponsel ini memiliki perubahan desain. Kini, tombol volume diletakkan di sisi kiri bersama slot dual SIM hybrid. Di sisi atas terdapat mikrofon.
Di sisi kanan terdapat tombol power yang merangkap sebagai fingerprint. Di sisi bawah, kamu akan menemukan jack audio 3,5mm, mikrofon, port USB C, dan monospeaker.
Di bagian depan terdapat layar IPS LCD yang kualitasnya bagus. Ukurannya 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2412 piksel). Keunggulan layar ini terdapat pada laju penyegarannya yang mencapai 120 Hz. Touch sampling rate 240 Hz membuatnya lebih responsif sehingga nyaman saat main gim.
HP ini memiliki dimensi 164,3 x 75,6 x 8,5 mm dan berat 195 gram. Ukuran ini membuat HP masih nyaman digenggam karena tidak terlalu berat.
Performa dan Chipset
Sebagai produk baru, ponsel ini menggunakan sistem operasional Android 12. Realme UI 3.0 membuat tampilan lebih segar dan modern.
Chipset yang digunakan tergolong baru, yaitu Snapdragon 695 5G (6nm). CPU Octa-core memiliki delapan inti dengan kecepatan 2,2 GHz dan 1,7 GHz. Grafik yang cerah juga didukung adanya GPU Andreno 619.
Performa Realme 9 Pro ini didukung dengan dua pilihan RAM: 6 GB dan 8 GB. Keduanya memiliki ROM 128 GB. Jika memori ini masih kurang, kamu bisa menambahkan SD card. Namun, sayangnya kamu harus mengorbankan SIM card karena slotnya menggunakan model hybrid.
Performa Realme cukup baik di kelasnya. Banyak gim populer yang bisa dimainkan di grafik tinggi. Misalnya, Mobile Legend bisa setting Ultra.
PUBG juga bisa menggunakan grafik ultra smooth. Berbeda dengan Genshin Impact, gim ini bisa dimainkan pada setelan lowest 60 fps atau medium 30 fps.
Realme 9 Pro memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh. Penggunaan layar IPS juga turut membuat HP ini nggak boros baterai. Cukup awet digunakan seharian.
Pengisian dayanya sudah support fast charging 33W. Saat menggunakan charger bawaan, ponsel ini dapat mengisi baterai dengan maksimal. Untuk mengisi 100% dibutuhkan waktu 1 jam 14 menit.
Kamera
Realme 9 Pro menggunakan triple camera. Kamera utama 64 MP yang dilengkapi autofokus. Kamera kedua berupa kamera makro 2MP. Kamera ketiga ultrawide 8MP.
Dalam hal fotografi, kamera ini memiliki banyak mode. Salah satunya adalah Nightscape Mode. Mode ini mampu menghasilkan kualitas gambar saat malam hari yang cukup bagus.
Untuk merekam video, kamera ini sudah mendukung dual-view video. Kualitas video ini mampu merekam dengan kualitas hingga 1080p di 30 fps.
Beralih ke kamera depan. Kamera 16 MP ini mampu membuat mode potret yang jelas. Ada pula mode beauty, bokeh, dan mode malam. Kualitas video yang dihasilkan hingga 1080p di 30 fps.
Harga Realme 9 Pro Terbaru
Saat ini, Realme sedang mengadakan flash sale hingga 30 Juni 2022. Berikut harga Realme 9 Pro terbaru.
• RAM 6GB harga normal Rp3.799.000,00 menjadi Rp3.599.000,00
• RAM 8GB harga normal Rp3.999.000,00 menjadi Rp3.799.000,00
Dalam kotak kemasan nanti, kamu akan mendapatkan Realme 9 Pro dan aksesorinya. Ada adaptor 11V 3A, kabel USB Tipe C, casing pelindung, alat kartu SIM, pelindung layar, dan buku panduan termasuk kartu garansi.
Tertarik beli? Cek langsung aja harga Realme 9 Pro terbaru lewat tombol di bawah. Sehingga kamu bisa cek harga HP Realme 9 Pro terbaru setiap bulannya.
Kelebihan dan Kekurangan Realme 9 Pro
Spesifikasi | Realme 9 Pro |
Desain | Frame dan body terbuat dari material plastic |
Berat | 195 gram |
Dimensi | 164.3 x 75.6 x 8.5 mm |
Layar | 6.6 inci IPS LCD Rasio body ke layar 84.4.% |
Resolusi | 1080 x 2412 Refresh rate 120Hz |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 695 5G |
GPU | Adreno 619 |
RAM | 6GB/8GB |
ROM | 128GB |
OS | Android 12 Realme UI 3.0 |
Kamera Belakang | 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF 8 MP, f/2.2, 119˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm 2 MP, f/2.4, (macro) |
Fitur | LED flash HDR Panorama |
Kamera Depan | 16 MP, f/2.1, 26mm (wide), 1/3.09″, 1.0µm |
Fitur | HDR Panorama |
Baterai | Li-Po 5000 mAh, non-removable Fast charging 33W |
Warna | Midnight Black Sunrise Blue |
Harga | Rp 3.799.000 (6GB/128GB) Rp 3.999.000 (8GB/128GB) |
Meskipun sudah mengantongi nama pro, kamu harus tahu kelebihan dan kekurangan HP Realme 9 Pro 5G berikut ini.
Kekurangan
- Layar IPS
- Mono Speaker
- Tanpa IP rating
Kelebihan
- Desain unik dan modern
- Refresh rate 120 Hz
- Kapasitas baterai besar dan awet
- Chipset mumpuni
Review Realme 9 Pro
Ponsel ini mampu menjawab kebutuhan pengguna HP kelas menengah. Tak hanya performanya yang kencang dan mulus. Ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai yang awet. Salah satu aspek yang paling diperhatikan oleh pengguna handphone.
Desain Realme memang unik. Teknologi finishing yang mampu berubah warna saat terkena sinar matahari tak dimiliki oleh banyak ponsel di tanah air. Namun, tampilannya yang glossy juga jadi bahan pertimbangan. Tak semua orang suka tampilan berkilauan.
HP Realme 9 Pro sudah menggunakan jaringan 5G. Dengan begitu, dia dapat menjalankan berbagai aplikasi dengan cepat. Selain itu, ponsel ini juga sudah support fitur NFC. Pembayaran online pun makin mudah.
Spesifikasi dan kualitas ponsel ini bisa dibilang sesuai dengan harganya. Sangat cocok buat kamu yang lebih mementingkan masalah performa.
Jika kamu lebih suka kualitas kamera, kamu bisa membandingkannya dengan Vivo T75 5G. Tak hanya kualitas kameranya yang dapat diandalkan, ponsel ini juga memiliki prosesor yang lebih powerfull.
Sekian ulasan kelebihan dan kekurangan HP Realme 9 Pro ini. Semoga uraian spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu, ya.