BerandaGadgets6 Kelebihan dan Kekurangan Infinix Smart 6 HD: 1 Jutaan, Baterai Besar!

6 Kelebihan dan Kekurangan Infinix Smart 6 HD: 1 Jutaan, Baterai Besar!

Variasi Infinix di Indonesia semakin beragam. Pada 22 April 2022 lalu, telah rilis Infinix Smart 6 HD. Ponsel pintar entry level dengan harga Rp1 jutaan. Tentu saja dibalik harga murahnya, ada kelebihan dan kekurangan Infinix Smart 6 HD yang akan diulas pada artikel ini.

Saat ini banyak anak kecil yang sudah menggunakan smartphone. Orang tua pun banyak yang memberikan ponsel sebagai hiburan anak-anak. Peluang inilah yang dimanfaatkan Infinix. NAmun, sebelum mengulas lebih jauh, sebaiknya tahu dulu spesifikasi Infinix Smart 6 HD.

review infinix smart 6 hd
review infinix smart 6 hd

Spesifikasi Infinix Smart 6 HD

Sebagai ponsel hiburan atau pembelajaran anak-anak, tentu tidak membutuhkan spesifikasi tinggi. Tapi tenang, seri entry-level ini tetap menawarkan pengalaman yang optimal buat si kecil. Nah, sebelum beli, simak dulu uraian spek Infinix Smart 6 HD yang sudah dirangkum tim Droila berikut ini yuk.

Desain dan Layar

Ponsel entry-level ini menggunakan desain dengan material bodi antibakteri. Bodi belakangnya menggunakan material plastik polikarbonat. Ada tiga varian warna: Force Black, Origin Blue, dan Aqua Sky.

Ponsel ini memiliki dimensi 165,6 x 76,4 x 9,05 mm. Di bagian muka, kamu akan melihat layar IPS LCD 6,6 inchi. Layar ini menggunakan desain Waterdrop Sunlight Display. Tampilannya tampak fresh. Cocok untuk anak muda.

Layar tersebut mampu menampilkan gambar berkualitas HD+ yang resolusinya 720 x 1600 inci. Layar ini mampu menampilkan kecerahan hingga 500 nits. Dengan begitu, layar akan tetap terlihat meskipun di bawah terik matahari.

Di sisi kanan terdapat tombol daya dan volume. Di sisi kiri terdapat slot dual nano-SIM dan micro-SD. Di bagian bawah terdapat speaker, audio jack 3,5 mm, dan port micro-USB. Ponsel ini masih mendukung jaringan 4G. Selain itu belum ada NFC.

Untuk fitur keamanannya, ponsel ini sudah mendukung Face Unlock. Meskipun terkesan jadul, namun kamu masih bisa mendengarkan radio FM di HP ini lho.

infinix smart 6 harga dan spesifikasi
infinix smart 6 harga dan spesifikasi

Performa dan Chipset

Infinix Smart 6 HD menggunakan sistem operasional Android 11 (GO edition). Memang bukan yang terbaru, tetapi masih cukup mumpuni. Tampilan UI-nya menggunakan XOS 7.6. Ada banyak fitur menarik dalam ponsel ini. Tiga di antaranya adalah X-Proof, Xclone, dan App Lock.

Soal performa, HP 1 jutaan ini didukung dengan chipset Unisoc SC9863A (28nm). Chipset ini menggunakan CPU Octa-core dengan 8 inti berkecepatan hingga 1,6 GHz. Untuk grafiknya didukung GPU IMG8322.

RAM 2GB digunakan pada ponsel ini. Kapasitas memori internalnya sendiri juga hanya 32GB. Tenang, kamu juga bisa menambahkan memori eksternal hingga 512 GB.

Menariknya, ada fitur AppSqueeze. Fitur ini mampu mengompres dokumen sehingga ruang penyimpanan bisa bertambah hingga 15%. Dengan fitur ini, kamu bisa menyimpan 900 foto HD.

HP infinix terbaru ini memiliki kapasitas baterai yang besar dan tahan lama. Baterai Li-Po 5.000 mAh ini mampu memutar video selama 26 jam. Selain itu juga dilengkapi dengan teknologi Power Marathon.

hp infinix smart 6 hd
hp infinix smart 6 hd

Ada tiga macam penghematan yang ditawarkan fitur Power Marathon: Power Boost, Ultra Power Mode, dan Video Power Engine. Saat daya tersisa 5%, kamu bisa mengaktifkan Ultra Power Mode. Kamu akan mendapatkan ketahanan beterai setara dengan 90 menit panggilan suara.

Dilihat dari prosesornya, performa Infinix Smart 6 HD memang biasa saja. Bisa dibilang, kamu hanya bisa menggunakannya untuk berkomunikasi secara online dan offline saja. Selain itu, kamu juga bisa menjelajah sosial media dengan nyaman.

Kelebihan ponsel ini salah satunya berkat adanya Kids Mode. Melalui fitur ini, kamu bisa mengatur aplikasi yang dapat digunakan oleh anak-anak. Dengan begitu, anak akan terhindar dari pengaruh buruk internet.

Kamera

Kamera belakang Infinix Smart 6 HD ada dua macam. Kamera utama 8MP sudah dilengkapi dengan autofokus. Kamera kedua berkualitas QVGA. Kamera belakang ini sudah dilengkapi dual LED flash. Selain itu, kamu juga dapat merekam video berkualitas 1080p di 30 fps.

Kamera depan Infinix Smart 6 HD hanya 5MP. Kamera ini juga dilengkapi dengan LED flash. Untuk kualitas perekaman video, ia hanya bisa menghasilkan video berkualitas 720p di 30 fps.

Harga Infinix Smart 6 HD Terbaru

infinix smart 6 hd 2 32
infinix smart 6 hd 2 32

Infinix Smart 6 HD dapat kamu beli secara online maupun offline. Pada bulan April lalu, ponsel ini dibanderol dengan harga Rp1.149.000,00 di Lazada. Namun, saat ini, harga Infinix Smart 6 HD terbaru adalah Rp1.199.000,00.

Tertarik beli? Nggak perlu pindah ke lain tempat. Kamu bisa klik salah satu tombol di bawah. Dan kamu akan dibawa menuju halaman toko online. Sehingga, kamu bisa membandingkan dan mendapatkan harga Infinix Smart 6 HD yang paling pas buat budget.



Kelebihan dan Kekurangan Infinix Smart 6 HD

SpesifikasiInfinix Smart 6 HD
DesainFrame dan body belakang terbuat dari material plastic
Berat
Dimensi
Layar6.6 inci
IPS LCD
Resolusi720 x 1600 piksel
ChipsetUnisoc SC9863A
GPUIMG8322
RAM2GB
ROM32GB
OSAndroid 11 Go Edition
XOS 7.6
Kamera Belakang8 MP, AF QVGA
FiturDual-LED flash
Video 1080p@30fps
Kamera Depan5 MP
FiturLED flash
Video 1080p@30fps
BateraiLi-Po 5000 mAh, non-removable
WarnaForce Black
Origin Blue
Aqua Sky
HargaRp 1.199.000
Tabel spesifikasi lengkap Infinix Smart 6 HD (Dok.Istimewa/Droila)

Ada kelebihan dan kekurangan Infinix Smart 6 HD yang bisa disimpulkan dari ulasan di aas.

Kekurangan

  1. Kualitas kamera kurang bersaing.
  2. USB masih micro

Kelebihan

  1. Ada beberapa fitur menarik seperti Kids Mode
  2. Kapasitas baterai besar.
  3. Layar lebar
  4. Adanya Power Marathon

Review Infinix Smart 6 HD

infinix smart 6 harga
infinix smart 6 harga

Infinix Smart 6 HD memang diperuntukkan untuk pengguna pemula Android. HP ini juga ramah anak. Maksudnya, kamu bisa mengatur aplikasi yang digunakan anak. Dengan begitu, kamu tak perlu khawatir akan dampak buruk internet.

Kamera Infinix Smart 6 HD memang terkesan apa adanya. Ini menunjukkan bahwa Infinix lebih mengutamakan performanya. Apalagi daya tahan baterai yang dapat diandalkan.

HP 1 jutaan ini cocok buat anak-anak. Apalagi layarnya yang lebar dapat menghibur anak-anak dengan video. Namun, jika kamu ingin menjadikannya HP pendamping, boleh juga sih. Tampilannya lumayan trendi. Apalagi jika kamu hanya membutuhkannya untuk chat dan telepon.

Jika ingin kualitas kamera yang lebih baik, kamu bisa mempertimbangkan Samsung A03. Harganya hampir sama. Namun, dengan harga Rp1,2 juta, kamu mendapatkan kamera utama 48MP.

Itulah review kelebihan dan kekurangan Infinix Smart 6 HD. Semoga uraian spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu, ya.

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik