BerandaGadgetsHandphoneIni Lho HP Lipat Terbaru yang Sudah Dikonfirmasi Rilis Tahun Ini

Ini Lho HP Lipat Terbaru yang Sudah Dikonfirmasi Rilis Tahun Ini

Kembali ke tahun 2019, beberapa perusahaan teknologi menangkap tanda-tanda kalo masyarakat ternyata butuh HP lipat terbaru. Memang, sampai sekarang, belum ada HP yang benar-benar menawarkan fungsi baru dari smartphone lipat.

Bahkan untuk sekelas Samsung Galaxy Fold, yang diklaim sebagai HP Android lipat pertama, konsep layar lipat ini hanyalah memperlebar tampilan layar saja. Tak lebih dan tak kurang.

Konsep Hp Lipat Android (forbes.com)
Konsep Hp Lipat Android (forbes.com)

Memang, dalam hal perusahaan pertama yang merilis HP lipat, Samsung dengan Galaxy Fold dan Huawei dengan Huawei Mate X adalah dua perusahaan yang memimpin pertandingan.

Masing-masing perangkat disambut dengan sukacita berakhir dengan kekecewaan banyak pihak. Akan tetapi, kita tetap harus mengapresiasi. Pasalnya, baik Galaxy Fold maupun Huawei Mate X sukses menjadi inovator yang mengawali tren HP lipat namun tanpa membawa kebaruan dari konsep ini.

HP Lipat Terbaru yang Bakal Dirilis Tahun 2020

Pada acara CES (Consumer Electronic Show) 2020 yang diselenggarakan di Las Vegas Convention Center pada tanggal 7-10 Januari kemarin, beberapa manufakter handphone pintar memperkenalkan HP lipat terbarunya. Menurut keterangan yang dibagikan masing-masing vendor, deretan HP yang dikenalkan ini bakal diluncurkan tahun ini. Penasaran apa aja?

Motorola Razr

HP lipat Motorola Razr (futurecdn.net)
HP lipat Motorola Razr (futurecdn.net)

Pembaca tentu ingat model lawas dari Motorola Razr, kan? Kembali di tahun 2004, HP lipat dari Motorola ini sempat popular dan laku keras di berbagai penjuru dunia.

Meskipun nggak termauk HP paling keren pada saat itu, memiliknya sudah menjadi simbol kalo kamu pantas dianggap sebagai orang keren. Terkesan hiperbolis? Nggak juga, apalagi kalo kamu mengalami masa itu.

Dan akhir tahun 2019 lalu, Motorola mengejutkan penggemar dengan mengumumkan versi terbaru dari HP Razr, tentu saja dengan bentuknya yang tipis, touchscreen, serta layar lipat. Mirip dengan konsep lama, kamu bisa membuka HP ini dan bentuknya bakal memanjang. Saat ditutup, ada layar berukuran lebih kecil yang bisa kamu pakai untuk mengoperasikan fungsi dasar.

Motorola Razr (futurecdn.net)
Motorola Razr (futurecdn.net)

Dilansir dari GSMArena, spesifikasi Motorola Razr di bagian lauar menggunakan jenis Foldable P-OLED capacitive touchscreen dengan lebar 6.2 inci. Untuk layar bagian luar, yang digunakan adalah tipe G-OLED berukuran 2,7 inci.

Dapur pacu HP lipat Android ini nantinya bakal didukung chipset Qualcomm Snapdragon 710 octa-core dengan GPU Adreno 616. Selain itu, ada RAM 6GB dengan ROM 128GB. Dan untuk harga Motorola Razr, diperkirakan bakal dibanderol USD1500 atau jika dikonversikan ke rupiah (USD1 = Rp.13.683) menjadi Rp20,6 juta. So, segera nabung dari sekarang, bray!

Samsung Galaxy Bloom

Samsung Galaxy Bloom (mashable.com)
Samsung Galaxy Bloom (mashable.com)

Seperti sudah dijelaskan di atas, Galaxy Fold generasi pertama sukses memancing rasa penasaran namun gagal dalam penjualan. Banyak pengguna merasa kecewa lantara tak ada kebaruan; baik dari segi fungsi maupun tampilannya.

Penulis paham kalo sebagian besar dari kamu merasa kecewa. Atau hingga sulit untuk percaya produk HP lipat Samsung lainnya. Namun, kalo kamu mau sedikit optimis, Galaxy Bloom bisa jadi pengobat luka.

Konsep Samsung Galaxy Bloom (braintologi.com0
Konsep Samsung Galaxy Bloom (braintologi.com0

Setelah berulang kali bocor di media, perusahaan asal Korea Selatan ini mengumumkan produk terbarunya dalam gelaran CES 2020. Pada acara itu, HP lipat Samsung terbaru ini diberi nama Galaxy Bloom.

Memang, sampai saat ini belum ada penjelasan resmi mengenai HP lipat Android terbaru ini; selain soal nama serta tampilannya. Akan tetapi, menurut rumor yang kencang beredar, Galaxy Bloom bakal dirilis bulan Februari nanti dan kemungkinan bakal dibanderol kurang lebih USD 900, atau setara dengan Rp12,4 juta.

Tablet dan HP Lipat Microsoft

Konsep awal Microsoft Surface (braintologi.com)
Konsep awal Microsoft Surface (braintologi.com)

Bulan Oktober lalu, Microsoft mengumumkan dua perangkat yang memang kurang memiliki kualifikasi untuk masuk dalam artikel ini namun tetap layak buat disebutkan; keduanya nggak dibekali dengan layar lipat, namun bentuk fisiknya bisa kamu lipat. Selain itu, kedua HP Microsoft terbaru ini juga terlihat keren, kok.

Bisa dibilang jika HP ini adalah upaya Microsoft untuk kembali ke persaingan manufaktur smartphone; setelah kematian sistem operasi HP Windows. Dan nggak seperti umumnya HP lipat, Microsoft nggak berpura-pura kalo HP ini dibekali satu layar raksasa. Garis lurus yang tak terlalu kentara memisahkan kedua layar.

Microsoft Surface Neo (braintologi.com
Microsoft Surface Neo (braintologi.com

Nantinya, kamu bisa menampilkan satu aplikasi lewat dua layar atau membuka dua aplikasi untuk masing-masing layar. Bisa dibilang, Microsoft Surface Neo dan Duo adalah tafsir lain dari konsep HP lipat.

Dilansir dari Mashable, HP lipat Microsoft Surface nantinya bakal didukung versi modifikasi dari Windows 10, alih-alih menggunakan sistem operasi Android. Dan menurut rencana yang sudah dikonfirmasi perusahaan, kedua HP lipat terbaru ini bakal diluncurkan tahun 2020 ini.

Sayangnya, penulis belum bisa mendapatkan perkiraan harga serta spesifikasi mesin yang ditanamkan. Meskipun begitu, nggak menutup rasa penasaran maupun antusias untuk segera melihat HP lipat Microsoft ini diluncurkan, kan?

Konsep HP Lipat Murah dari TLC

HP Lipat Android TLC (mashable.com)
HP Lipat Android TLC (mashable.com)

HP dengan layar yang bisa dilipat juga ditawarkan oleh perusahaan manufaktur asal Cina, TLC. Pada gelaran acara kemarin, perusahaan memperkenalkan versi lain dari konsep HP lipat dengan rencana yang belum benar-benar matang untuk memproduksinya dalam skala besar.

Sebenarnya, hal sama juga dilakukan TLC pada gelaran Mobile World Congress yang diselenggarakan pada bulan Februari tahun lalu. Namun, desain terakhir yangi dipamerkan kemarin, terlihat berbeda, kinclong, dan tampaknya lebih canggih.

Hal pertama yang mencuri perhatian banyak pengunjung adalah desain prism yang keren di bagian body. Dipadukan dengan warna hijau, kamu pun barangkali bakal merasakan sensasi dunia bawah laut.

Di body bagian belakang, ada empat buah kamera dengan LED Flash. Akan tetapi, untuk bagian depan, bakal tetap rata sekalipun dilipat. Layar depan berukuran 7,2 inci ini bisa memberimu ruang tampilan yang lebih lapang.

HP lipat TLC (mashable.com)
HP lipat TLC (mashable.com)

Dan karena HP lipat TLC ini diperkenalkan sebagai sebuah konsep, tentu saja ada banyak hal yang bisa ditingkatkan. Akan tetapi, penulis gagal mendapatkan spesifikasi HP lipat TLC. Hanya saja, untuk harga, Head of Global Communications TLC, Jason Gardon, seperti dirilis dari Mashable, menyampaikan kalo perusahaannya ingin menyediakan HP lipat dengan harga terjangkau.

“Tujuan kamu adalah menyediakan HP lipat tahun ini. Akan tetapi, kalo kami menilai waktunya kurang tepat, atau perangkat ini nggak bisa dirilis dengan harga yang lebih terjangkau, maka kamu nggak ada masalah untuk menunggu, jika itu perlu,” jelas Jason Gardon seperti dilansir dari Mashable.

Nah, itulah berbagai HP lipat terbaru yang bakal dirilis tahun 2020 ini. So, mulai nabung dari sekarang, bray. Agar nanti ketika HP diluncurkan, kamu bisa langsung memilikinya.

Kalo kamu masih mencari referensi HP terbaik lainnya, jangan lupa untuk selalu update artikel Droila, ya. Di dalamnya, kamu bisa menemukan beragam informasi gadget terupdate serta berbagai info seru lainnya.

Rate this post
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik