BerandaAplikasi dan Games6 Aplikasi Android Tercanggih 2022, Ada yang Belum Orang Tahu!

6 Aplikasi Android Tercanggih 2022, Ada yang Belum Orang Tahu!

Hampir setiap orang memiliki smartphone. Ponsel pintar yang memiliki berbagai fitur sehingga dapat menunjang produktivitas sehari-hari. Namun, sayangnya masih banyak orang yang belum memanfaatkan kepintaran smartphone. Padahal fungsi smartphone tak hanya untuk berkomunikasi. Oleh karena itu, kali ini kami akan mengulas beberapa aplikasi Android tercanggih.

Ponsel Android memang mendominasi pasaran. Android memiliki berbagai macam fitur yang fleksibel. Banyak aplikasi yang dapat diinstal di HP Android.

Aplikasi yang diinstal pun sebaiknya aplikasi yang bermanfaat. Nah, berikut ini beberapa aplikasi Android terbaru dan tercanggih yang bisa kamu temukan di Play Store.

Aplikasi Android Terbaru dan Tercanggih Gratis

Di Play Store, kamu akan menemukan berbagai macam aplikasi gratis yang canggih dan bermanfaat. Contohnya sebagai berikut.

aplikasi android yang belum ada di indonesia
aplikasi android yang belum ada di indonesia

Universal Remote Control-Lean Remote

Pernah lupa meletakkan remote TV? Jika iya, kamu tak perlu pusing karena ingin mengganti chanel TV. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi Universal Remote Control-Lean Remote.

Aplikasi ini tak hanya digunakan untuk remote TV, tetapi juga bisa digunakan untuk remote AC, DVD, Home Theatre, AVR, dan masih banyak lagi. Tentu hal ini sangat praktis. Kamu bisa mengatur perangkat elektronik, AC misalnya, tanpa mencari remote aslinya.

Aplikasi ini dapat diinstal di HP Android 4.4 dan yang lebih tinggi. Ukurannya hanya 10,09 MB dan dikembangkan oleh Lean Remote. Sesuai Namanya, remote universal ini bisa digunakan untuk berbagai merek, seperti Sony, LG, Roku, Android TV, dan masih banyak lagi.

Google Fit: Memantau Aktivitas

Salah satu aplikasi yang dikembangkan oleh Google LLC adalah Google Fit. Sesuai Namanya, aplikasi ini dapat membantumu mencapai target kebugaran.

Misalnya, kamu ingin diet atau sedang menjalani masa pengobatan. Aplikasi ini juga bermanfaat bagi kamu yang ingin menjaga kesehatan dan kebugaran dengan memperhatikan asupan gizi setiap hari.

Fitur di aplikasi ini cukup lengkap. Kamu bisa mengukur detak jantung dan laju pernapasan. Kamu juga bisa melihat histori aktivitas yang telah kamu lakukan. Dengan begitu, data kesehatanmu dapat terpantau setiap saat.

Aplikasi ini dapat diinstal di Android 6.0 dan yang lebih tinggi. Ukrannya hanya 13.05 MB dan bisa kamu download gratis di Play Store. Menarik bukan?

aplikasi canggih yang orang jarang tahu
aplikasi canggih yang orang jarang tahu

2Akun-Aplikasi Ganda

Terkadang orang memiliki beberapa akun di satu aplikasi. Terutama akun media sosial dan permainan atau gim. Berkali-kali switch akun tentu menjadi hal yang merepotkan. Salah satu solusinya adalah menggunakan aplikasi clone atau pengganda aplikasi.

2Akun merupakan aplikasi keren Android yang jarang diketahui. Padahal aplikasi ini memiliki banyak fitur yang menarik.

Kamu bisa mengkloning berbagai macam aplikasi. Semua data akan disimpan secara terpisah sehingga tidak merepotkan. Jika kamu mengaktifkan fitur VIP, kamu bisa mengaktifkan kunci keamanan aplikasi dan tidak ada batasan jumlah kloningan.

Aplikasi ini bisa kamu pasang secara gratis di Play Store. Ukurannya hanya 13,74 MB. Selain itu, bisa dipasang di perangkat Android minimal KitKat 4.4.

Aplikasi Android Berbayar Tercanggih

Banyak fitur aplikasi yang menarik, tetapi tidak semuanya dapat diunduh secara gratis. Untuk mendapatkan fitur premium dan akses penuh, kamu harus membayar aplikasi tersebut. Berikut ini beberapa aplikasi Android berbayar tercanggih yang bisa kamu pasang di HP.

Smart Tools

Smart Tools adalah aplikasi yang di dalamnya terdapat paket lengkap yang terdiri dari 6 aplikasi individu. Di dalamnya terdapat 6 set peralatan. Kamu bisa mengukur panjang, sudut, kemiringan, jarak, luas, dan lain-lain.

Aplikasi terbaik ini juga bisa digunakan sebagai kompas, GPS, senter cermin, dan detektor logam. Bahkan, kamu bisa mengukur kebisingan dan getaran. Konversi satuan? Bisa dong.

Aplikasi ini merupakan aplikasi canggih yang orang jarang tahu. Memang berbayar, tetapi kalua dilihat dari manfaat yang diperoleh, tentu harga Rp60.000,00 tidak terasa mahal. Apalagi ukurannya kecil, hanya 8,49 MB dan bisa diinstal di Android minimal KitKat.

aplikasi terbaik
aplikasi terbaik

HIPER Calc Pro

Hampir setiap HP memiliki fitur kalkulator. Akan tetapi, umumnya tidak menyajikan hitungan yang lengkap. Ini menjadi salah satu masalah bagi orang yang bekerja dalam bidang pendidikan, keilmuan, dan akuntansi.

HIPER Clac Pro bisa dikatakan kalkulator ilmiah yang memiliki fitur lengkap. Kamu bisa menghitung aljabar, integral, turunan, dan masih banyak lagi. Ukurannya pun hanya 3,16 MP. Untuk mendapatkan akses penuh, kamu harus membayar R29.000,00.

Kunci Premium PrinterShare

Aplikasi Android tercanggih berikutnya adalah PrinterShare. Di zaman yang semakin modern ini, banyak orang bekerja menggunakan smartphone.

Mengetik dokumen, menyimpan berbagi dokumen merupakan aktivitas yang biasa dilakukan. Lalu bagaimana jika kamu ingin mencetak dokumen?

Kamu bisa gunakan PrinterShare untuk memudahkan kamu dalam mencetak dokumen. Enaknya, aplikasi ini bisa digunakan di berbagai macam printer, seperti HP, Canon, dan Epson.

Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini denganharga Rp38.500,00. Ukuran download-nya juga sangat kecil. Hanya 29,54 kB. Aplikasi ini dapat diinstal di perangkat Android KikKat dan yang lebih tinggi.

Nah, itulah beberapa aplikasi android tercanggih. Sebenarnya masih banyak aplikasi canggih. Bahkan, ada juga aplikasi Android yang belum ada di Indonesia.

Tak semuanya berbayar. Banyak juga yang bisa kamu akses secara gratis meskipun konsekuensinya terdapat iklan di aplikasi tersebut.

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik