Ada banyak aplikasi pinjaman online di Play Store atau App Store. Namun, lebih banyak yang ilegal. Dan biar nggak terjebak, berikut rangkuman penulis terkait aplikasi pinjaman online terbaik versi OJK. Simak, bray.
Barangkali, hanya sedikit dari pembaca yang mengerti benar apa itu OJK. Padahal, ini adalah sebuah lembaga negara yang bertugas mengatur, mengawasi, dan memeriksa seluruh kegiatan jasa keuangan dan jasa non-keuangan.
OJK sendiri merupakan singkatan dari Otoritas Jasa Keuangan. Pembentukannya berdasarkan UU Nomor 21 Tahun 2011. Dan jika melihat uraian tugasnya di atas, kita bisa sedikit menyimpulkan jika setiap lembaga pengelola keuangan wajib memiliki ijin dari OJK.
Hanya saja, seperti kita tahu, ada banyak pihak-pihak nakal yang nggak taat hukum. Menjanjikan kemudahan dan kecepatan pencairan dana; tak sedikit aplikasi pinjaman online diketahui ternyata bodong, alias ilegal.
Tak ayal, akibat masyarakat yang tak tahu, mereka terjebak dalam tindak penagihan yang tak jarang berbuntut pada tindak kriminal. Maka dari itu, untuk menghindarinya, tim Droila sudah merangkumkan tiga aplikasi pinjaman online terpercaya yang terdaftar di OJK. Mau tahu apa aja?
Aplikasi Pinjaman Online Terpercaya
Akhir bulan Januari lalu, OJK merilis daftar aplikasi yang tidak terdaftar atau berizin OJK. Dokumen berbentuk PDF tersebut berisikan 120 lebih aplikasi pinjaman online yang berpotensi membahayakan pengguna.
Sementara itu, untuk aplikasi pinjaman online yang terdaftar di OJK, berdasarkan dokumen yang dirilis 20 Desember 2019, ada kurang lebih 164 lembaga keuangan. Dari 164 tersebut, tim Droila merangkum jadi 3 yang paling terpercaya dan sudah terjamin keamanannya.
Danamas
Anak perusahaan Sinar Mas Financial Holding PT. Sinar Mas Multiartha TBK ini mulai beroperasi sejak tahun 2017. Sampai sekarang, sudah ada lebih dari 1 juta pinjaman yang terealisasi dengan total nilai sebesar Rp1,9 triliun.
Untuk jumlah dana yang bisa dipinjam minimal Rp500 ribu. Sementara itu, jangka waktu pelunasan pun bervariasi; mulai dari 3 sampai 7 bulan. Namun, ada kelemahan dari aplikasi pinjaman online terbaik ini.
Menurut keterangan yang penulis dapatkan dari website resmi, peminjam haruslah seorang penjual pulsa atau reseller yang terdaftar bekerja sama dengan distributor Danamas. Masyarakat umum juga bisa, hanya saja waktu pencairan relatif lebih lama.
Investree
Pada dasarnya, marketplace adalah ruang digital yang mempertemukan antara penyedia dengan pihak yang membutuhkan. Dan berdasarkan konsep tersebut, Investree diciptakan. Karena itu, ada dua jenis layanan yang ditawarkan; yakni layanan untuk peminjam dan fitur untuk yang berkenan meminjamkan uang.
Ini adalah perusahaan finansial teknologi yang memiliki visi mempertemukan orang yang ingin meminjam (peminjam) dengan pihak yang bersedia meminjamkan dana. Mereka yang bisa meminjam adalah masyarakat yang punya usaha, bisnis, sampai perorangan.
Nilai pinjaman yang bisa diajukan mulai dari Rp1 juta sampai Rp50 juta. Sedangkan lama pinjaman maksimal sampai 12 bulan. Sementara itu, untuk bunga dan biaya layanan pun beragam. Yang pasti, berani bersaing, bray!
KoinWorks
Aplikasi pinjaman online KoinWorks lahir dari visi besar; ingin menciptakan platform online yang bisa memudahkan berbagai lapisan masyarakat mewujudkan keinginan finansial.
Dan sejak awal dikembangkan pada tahun 2015 sampai kini, perusahaan yang dinahkodai CEO dan Co-founder Benedicto Haryono ini terus mengembangkan layanannya.
Pada bulan November kemarin, KoinWorks menyatakan sudah menyalurkan pinjaman Rp250 miliar per bulan. Dari setiap pinjaman, KoinWorks memberi jangka waktu pengembalian hingga 24 bulan dengan bunga 0,75% hingga 1,75%.
Di samping itu, sudah ada lebih dari 150 peminjam yang terdaftar dengan besaran pinjaman rata-rata Rp300 juta sampai Rp400 juta per nasabah. Bahkan, Chief Marketing Officer (CMO) KoinWorks, Jonathan Bryan, mengungkapkan kalo perusahaannya juga melayani pinjaman senilai Rp10 juta saja. Tertarik buat mencoba?
Itulah tiga aplikasi pinjaman online terbaik versi OJK yang dirangkum tim Droila. So, kalo pembaca butuh dana segar dalam tempo cepat, coba deh ajukan ke salah satu aplikasi di atas.
Kalo kamu masih ingin mencari referensi aplikasi terbaik lainnya, jangan lupa subscribe Droila, ya. Setiap hari akan ada berbagai artikel seputar dunia teknologi dan referensi handphone terbaik, lho.