Bukanlah hal yang mudah untuk mendapatkan banyak viewer pada Story Instagram kita. Tapi, bukan tidak mungkin. Jika penasaran, kamu bisa ikut cara memperbanyak viewers story Instagram berikut ini.
Sejak pertama kali perusahaan meluncurkan fitur Story pada tahun 2016, sejak itu pula fitur tersebut diandalkan banyak pengguna. Bahkan, turut mengubah pola konsumsi serta komunikasi antar pengguna, brand, dan masih banyak lagi.
Namun, hingga 5 tahun berselang, pertanyaan yang sama kerap disampaikan banyak pengguna. Bagaimana cara menambah viewer Instagram Story?
Bukan hal yang mengejutkan. Apalagi jika kita mempertimbangkan pembaruan algoritma yang terus menerus dilakukan perusahaan. Yang tentunya berpengaruh besar pada jumlah penonton dari setiap unggahan seseorang -baik feed Instagram, Reels, bahkan Story!
Untuk membantu pembaca mengoptimalkan salah satu fitur Instagram ini, tim Droila sudah menyiapkan sejumlah cara menambah viewers Story Instagram. Tenang aja, setiap panduan yang ada di bawah sudah dibuktikan oleh banyak pengguna. Jadi dijamin keberhasilannya.
Penasaran? Langsung cek aja, ya.
Cara Menambah View Instagram Tanpa Aplikasi
Memang, kini kita bisa menemukan sejumlah aplikasi penambah view Story IG. Bahkan sudah banyak pula pengguna yang mengakui keampuhan dari aplikasi-aplikasi tersebut.
Tapi, tak semua orang bisa merasa nyaman menjalankan proses ini lewat aplikasi. Apalagi aplikasi pihak ketiga yang berpotensi membahayakan data pribadi dari akun Instagram milikmu.
Untungnya, ada juga kok cara menambah view Instagram tanpa aplikasi. Ikuti salah satu langkah di bawah ini, Gan.
Bikin dan Upload Beberapa Format Konten
Mengetahui konten yang tepat berdasarkan tema tertentu merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan. Selain itu, penting pula untuk membuat kalender editorial. Soalnya bisa membantumu membuat jadwal postingan IG.
Dan berdasarkan penjadwal tersebut, kamu juga bisa menentukan jenis konten yang tepat untuk tema tertentu. Seperti kita tahu, Story IG bisa diisi dengan berbagai format media. Mulai dari gambar, video, stiker, atau sekadar teks.
Dengan penjadwalan, kamu bisa menyiapkan setiap konten yang bertujuan merespon tema tertentu. Misal merespon hari besar atau perayaan tertentu. Di samping itu, konten yang kamu buat juga harus merespon sesuatu yang sedang viral. Riding the wave. Begitulah teknik yang sering disampaikan banyak ahli media sosial.
Bikin Formula Konten Terbaik untuk Akun Milikmu
Ya, Instagram memiliki sejumlah alat yang bisa membantumu merancang konten terbaik untuk penonton setia. Yang paling sederhana seperti jumlah share, likes, atau comment. Sedangkan yan gagak rumit seperti engagement rate, impressions, dan masih banyak lagi.
Untuk yang pertama, kamu bisa mendapatkan data-datanya lewat setiap postingan. Sementara yang kedua, data-datanya hanya bisa kamu lihat lewat fitur Instagram Insight.
Dan dengan menentukan jenis konten berdasarkan kebiasaan penontonmu, kamu tentu akan mendapatkan lebih banyak viewer dari setiap Story yang diunggah. Nggak percaya? Coba langsung aja, ya.
Gunakan Stiker Agar Postingan Lebih Menarik
Harus diakui bahwa stories IG merupakan fitur yang keren dan komplit. Kamu bisa dengan mudah berinteraksi dengan penonton setiap. Apalagi, perusahaan juga senantiasa menambahkan beragam fitur anyar di dalamnya. Seperti stiker, poling, pertanyaan, emoji, dan masih banyak lagi.
Jadi, agar Story IG milikmu lebih berwarna, jangan sampai luput untuk menggunakan salah satunya, ya.
Gunakan Hashtag dan Mention
Ya, cara di atas mungkin sudah sering kamu lakukan pada Feed. Tapi, yang jarang diketahui, cara tersebut juga bisa berguna untuk menambah viewer IG Story milikmu, lho. Syaratnya, antara postingan dengan akun yang kamu mention haruslah relate.
Jangan sampai postingan seputar obat kuat kamu beri mention ke akun selebgram kondang. Bisa-bisa kamu dilaporkan sebagai spam. Malah membahayakan akunmu, bukan?
Selain itu, jangan lupa tambahkan hashtag pada setiap story. Dengan begitu, pengguna baru pun akan lebih mudah menemukan unggahanmu.
Aplikasi Penambah View Story IG
Barangkali, ada beberapa di antara pembaca yang lebih nyaman menggunakan bantuan aplikasi. Apalagi, seperti sudah disinggung di atas, kini sudah ada banyak pilihan aplikasi penambah view Story IG.
Hanya saja, ada satu hal yang perlu dicatat sebelum kamu mulai menggunakan alat ini. Pada dasarnya, setiap aplikasi di bawah dikembangkan oleh pihak ketiga. Artinya, bukan aplikasi resmi dari Instagram.
Sehingga, jika kamu memasukkan akun serta password IG asli, berpotensi membahayakan data pribadi. Nah, kalo kamu sudah memahami konsekuensinya tapi tetap ingin menggunakan, simak uraian di bawah.
InstaFollowersPro
Aplikasi pertama tidaklah berbentuk aplikasi pada umumnya. Ya, layanan memperbanyak viewer Story Instagram ini bisa kamu akses dalam bentuk situs website. Bahkan, menurut pengguna yang pernah mencoba, kamu bisa mendapat tambahan 50 follower baru setiap kali submit. Cukup menggoda?
Nah, itulah beberapa cara menambah viewers Story Instagram yang bisa kamu coba. Tanpa panjang lebar, langsung lakukan salah satu cara di atas aja, ya.