BerandaTutorialCara Mendapatkan Kuota Gratis Semua Operator terbaru, 100% Work!

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Semua Operator terbaru, 100% Work!

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kuota gratis dari berbagai operator. Mulai dari Indosat, Telkomsel, XL, Tri, Axis, Smartfren, dan lainnya. Tentu saja ini jadi hal yang banyak dicari orang.

Apalagi saat ini, semua orang dituntut untuk bisa tetap online di manapun dan kapanpun. Tentu hal ini membutuhkan kuota internet yang nggak sedikit, bukan?Oleh sebab itu, saat ini penggunaan internet semakin meningkat. Nggak jarang orang mencari kesempatan mendapatkan kuota secara gratis dari masing-masing provider.

Nah, kalau kamu penasaran bagaimana cara mendapatkan kuota gratis semua operator, kamu bisa simak ulasan lengkap dari Droila berikut ini.

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Indosat

Indosat (Ooredoo) dikenal jadi salah satu operator yang kerap memberikan bonus kuota. Nah, kamu sendiri bisa mendapatkan kuota internet gratis dari Indosat langsung masuk.

Salah satu cara mendapatkan kuota gratis dari Indosat adalah dengan menggunakan kode dial. Di sini, kamu sudah bisa mendapatkan kuota gratis Indosat Ooredoo sebesar 55GB.  Untuk bisa memperolehnya, lakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Pastikan kamu menggunakan nomor Indosat Ooredoo
  • Masuk ke Message yang ada di ponsel kamu, kemudian ketik QB200K2 dan kirim ke 363
  • Lakukan berulang kali sampai Indosat tidak menerima lagi SMS tersebut
  • Di dalam paket kuota gratis ini, kamu seperti meminjam kuota dan memiliki masa aktif selama 90 hari atau 3 bulan
  • Harus kamu perhatikan, jika masa aktif telah habis maka kamu bakalan ditagih pulsa sebesar Rp200.000 oleh Indosat
  • Maka, disarankan agar kamu mengganti kartu perdana karena jika tidak, pulsa kamu bakal terpotong secara otomatis

Cara Mendapat Kuota Gratis Telkomsel

Sebagai salah satu operator yang paling banyak digunakan di Indonesia, Telkomsel juga kerap memberikan kuota gratis untuk para penggunanya.

Cara Mendapat Kuota Gratis Telkomsel
Cara Mendapat Kuota Gratis Telkomsel

Meskipun kuota gratis yang akan kamu dapatkan hanya sebesar 300MB tapi lumayan, banget kan? Caranya sebagai berikut:

  • Download dan install aplikasi “ROLi
  • Buka aplikasi dan klik “Sign Up
  • Isikan data-data diri yang diminta dan “Nomor Telkomsel” kamu
  • Masukan “Kode Verifikasi” pada kolom yang sudah disediakan, lalu akhiri dengan mengklik “Verify
  • Isi “Minat” atau kesukaan, lalu klik “Save
  • Berikan ijin dengan mengklik “Allow” pada pilihan yang ada

Cara Dapatkan Kuota Gratis Axis

Dikutip dari laman resminya, untuk mendapatkan kuota gratis Internet AXIS, pengguna dapat memanfaatkan berbagai bonus yang tersedia di aplikasi AXISnet. Salah satu bonus tersebut yakni Sureprize.

Cara Dapatkan Kuota Gratis Axis
Cara Dapatkan Kuota Gratis Axis

Berikut cara mendapatkan kuota gratis AXIS 2022 melalui bonus Sureprize yang bisa dipraktikkan:

  • Pastikan kamu telah mengunduh dan memasang aplikasi AXISnet dan melakukan registrasi akun
  • Buka aplikasi AXISnet
  • Buka menu ‘Sureprize’ dan lakukan redeem bonus kuota sesuai kebutuhan
  • Selesai, kamu berhasil mendapatkan kuota Internet gratis dari AXIS

Cara Mendapatkan Kuota Gratis XL

Buat kamu pengguna XL, ada cara yang bisa dilakukan agar kamu bisa dapat kuota internet gratis. Namun ada satu syarat, kamu harus pakai aplikasi MyXL untuk bisa melakukannya.

Apalagi buat para pelajar dan mahasiswa karena kamu bisa dapat kuota 2GB per hari gratis untuk mengakses aneka aplikasi belajar online atau e-learning terbaik.

Biar kamu bisa mengikuti pedoman Pemerintah untuk belajar di rumah, simak panduan yang berikut ini!

  • Download dan install aplikasi myXL
  • Setelah selesai, buka aplikasi myXL dari HP mu
  • Pada kolom Menu, tap Cari Paket
  • Pilih #DiRumahLebihBaik
  • Tap opsi paling atas sendiri yang bertuliskan #DiRumahLebihBaik
  • Setelah itu, kamu bakal memasuki beberapa opsi menu baru
  • Pilih Bonus Kuota 2GB/Hari
  • Scroll sampai kamu menemukan opsi menu Banyaak Bonusnya
  • Di bawah, kamu bakal menemukan pilihan Bonus Kuota 2GB/hr 7 hari
  • Tap Aktifkan
  • Selesai! 

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Smartfren

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Smartfren
Cara Mendapatkan Kuota Gratis Smartfren

Kuota gratisan yang ditawarkan oleh Smartfren juga beragam, mulai dari 1 GB sampai dengan 50 GB. Disamping itu, masa aktif dari masing-masing kuota juga berbeda-beda. Namun kali ini Droila akan menyampaikan cara yang paling mudah dan cepat. Langsung saja simak cara di bawah ini!

  • Buka menu Pesan di smartphone
  • Kemudian buatlah pesan baru
  • Ketikkan PINJAM pada kolom Chat
  • Setelah itu kirim SMS ke 99119
  • Akan muncul balasan SMS berisi pemberitahuan bahwa kalian berhasil meminjam pulsa senilai Rp3.000
  • Selanjutnya buat SMS baru dan ketikkan FUN1GB
  • Lalu kirimkan SMS tersebut ke 9999

Nantinya akan ada balasan SMS yang mengatakan bahwa kuota Smartfren 1 GB masa berlaku 2 hari telah aktif. Bisa dibilang, cara ini adalah meminaj kuota karena setelah masa aktif habis, kamu bakal menerima tagihan senilai Rp3000 guna membayar kuota tersebut.

Cara Mendapat Kuota Gratis Tri

Nggak ketinggalan buat para pengguna operator Tri untuk mendapatkan kuota gratis tanpa aplikasi. Cara ini bisa digunakan di kartu 3 AON atau kartu Always On.

Namun sebelumnya, pastikan dulu kartu Tri kamu aktif dan sering digunakan beli pulsa atau paket lewat nomor tersebut. Sebab, operator Tri nggak gampang buat memberikan bonus kepada semua pelanggannya secara cuma-cuma. 

Berikut adalah langkah-langkah cara mendapatkan kuota gratis 3 4G via kode UMB:

  • Buka aplikasi Telepon di smartphone Android atau iOS
  • Ketik kode UMB *111*11# pada papan dial
  • Setelah itu, akan muncul jendela untuk mengklaim kuota gratis Tri
  • Ketik angka ‘1’ untuk mengklaim kuota
  • Akan muncul notifikasi yang menginformasikan bahwa permintaan akan segera diproses
  • Jika proses berhasil, maka kamu akan mendapatkan balasan berupa informasi bahwa paket telah berhasil dibeli

Buat kamu pengguna XL, ada cara yang bisa dilakukan agar kamu bisa dapat kuota internet gratis. Namun ada satu syarat, kamu harus pakai aplikasi MyXL untuk bisa melakukannya.

Demikian penjelasan dari droila terkait tutorial aplikasi untuk android dan Iphone. Semoga beberapa cara di atas bisa membantu kamu untuk mendapatkan kuota gratis. Selamat mencoba, ya!

5/5 - (1 vote)
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik