BerandaTutorialCara Mengembalikan Akun CoC yang Hilang atau Tertimpa, Mau Tahu?

Cara Mengembalikan Akun CoC yang Hilang atau Tertimpa, Mau Tahu?

Terpikir untuk memainkan lagi game Clash of Clans tapi akun udah hilang? Nggak perlu panik, langsung terapkan cara mengembalikan akun CoC di bawah ini.

Dari segi popularitas, kini game Clash of Clans memang kalah dibandingkan game lain –contohnya PUBG Mobile, Mobile Legends, atau Free Fire. Tapi, bukan berarti nggak ada yang memainkan game yang punya jutaan penggemar di berbagai negara ini.

Apalagi untuk kamu yang sudah lama memainkan game ini. Sekalipun HP ganti berulangkali, game CoC tetap tersedia dan terpasang di setiap perangkat. Kemudahan mengakses game dari berbagai perangkat ini pula yang menjadikan banyak penggemar Clash of Clans tetap setia.

Mengembalikan akun CoC yang hilang (Liputan6)
Mengembalikan akun CoC yang hilang (Liputan6)

Jika kamu terbiasa melakukannya, mengembalikan akun CoC di HP baru tentu saja mudah rasanya. Meneruskan permainan yang sudah lama dimainkan dan menyita banyak waktu dan tenaga tentu saja menyenangkan, bukan?

Tapi, akan jadi masalah kalo belum tahu bagaimana mengembalikan akun CoC yang tertinggal di HP lama. Gambaran kondisi di atas diperparah dengan fakta kalo HP lama sudah rusak. Seperti pepatah, sudah jatuh tertimpa tangga. Singkatnya, sial banget, bray!

Berbagai Cara Mendapatkan Akun CoC yang Hilang

Kini kamu nggak perlu lagi khawatir jika akun CoC tertimpa atau tertinggal di HP lama. Ya, sudah ada banyak cara yang bisa diterapkan untuk mengambil akun CoC yang hilang.

Dan untuk pembaca Droila yang sedang cari cara mengembalikan akun lama di HP baru, penulis sudah menyiapkan beberapa langkah yang bisa dilakukan. Penasaran? Langsung cek uraian di bawah, ya.

Mengembalikan Akun Clash of Clans dari Facebook

mengembalikan akun coc dengan facebook (Playtoko)
mengembalikan akun coc dengan facebook (Playtoko)

Seperti kita tahu, kita bisa menggunakan akun Facebook ketika pertama kali membuat akun di CoC. Dan melalui akun Facebook pula, kamu bisa mengembalikan akun CoC yang hilang atau lupa password. Kurang lebih, begini langkah-langkahnya berdasarkan HP yang kamu gunakan:

Lewat Android

  1. Buka aplikasi Facebook, tap ikon garis horisontal tersusun di sudut kanan atas layar, swipe-up, lalu tekan menu Log Out
  2. Setelah itu, buka aplikasi Pengaturan di HP, pilih menu Accounts > Facebook lalu Remove account. Jika sudah konfirmasikan perintah kalian.
  3. Mulai ulang smartphone atau tablet. Tunggu beberapa saat sampai menyala, lalu kembali buka Pengaturan, Akun, dan login pada akun Facebook kalian.
  4. Terakhir, buka aplikasi Clash of Clans kalian, masuk ke menu Pengaturan, lalu kembali lakukan sign in menggunakan Facebook.

Lewat iOS

  1. Buka aplikasi Facebook, tap ikon garis 3 horisontal untuk masuk ke pilihan menu Facebook. Swipe up lalu tekan menu Log out kemudian konfirmasikan perintah kamu.
  2. Selanjutnya buka aplikasi Safari, masuk ke website Facebook.com, lalu log out dari akun yang sudah otomatis tersimpan di website browser tersebut.
  3. Selanjutnya, kamu perlu menghapus informasi mengenai Facebook yang tersimpan di iPhone atau iPad. Caranya, buka Settings, pilih Facebook, tap nama akun, lalu pilih Delete Account. Setelah itu, pilih menu Remove Facebook Info, kemudian Log in lagi pakai akun Facebook milikmu yang sudah terdaftar di game Clash of Clans.
  4. Jika sudah, buka aplikasi Clash of Clans, buka Settings atau Pengaturan, lalu sign in menggunakan Facebook.

Dengan menjalankan langkah-langkah yang sudah dijelaskan di atas, kamu bisa mudah memulihkan akun CoC yang hilang. Langsung diterapkan aja, ya.

Cara Mengembalikan Akun CoC yang Hilang atau Tertimpa

Mendapatkan akun CoC yang hilang tertimpa (ClashofClans Guide)
Mendapatkan akun CoC yang hilang tertimpa (ClashofClans Guide)

Kalo kamu kehilangan desa dan apesnya akun tersebut nggak terhubung dengan akun lain (Gmail, Facebook, atau akun Supercell), pasti rasanya nyesek banget, bukan? Tenang, ada kok langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengembalikannya. Dan berdasarkan jenis sistem operasi yang kamu gunakan, begini uraikan caranya.

Lewat iOS

Cara ini efektif digunakan kalo Town Hall nggak melewati level 4. Soalnya, bakal berpengaruh langsung ke prosedur pengembalian akun.

  1. Buka aplikasi Clash of Clans
  2. Tap ikon Settings yang terletak di halaman awal game ini.
  3. Kemudian, tekan menu Help and Support
  4. Setelah itu, tekan menu Report an Issue
  5. Pilih menu Other Problem

Kalo kamu nggak ingat e-mail yang digunakan pada HP lama, kamu bisa langsung menghubungi pihak Supercell lewat alamat clashofclans.feedback@supercell.net. Kamu bakal mendapatkan bantuan untuk mengembalikan akun yang hilang.

Hanya saja, saat menghubungi pihak pengembang, kamu perlu menyertakan beberapa informasi terkati desa di CoC milikmu yang hilang. Informasi tersebut antara lain nama dari desa yang hilang, nama klan yang terdaftar, level Town Hall, serta waktu terakhir kamu memainkan akun tersebut.

Tunggu 2-4 minggu sampai ada balasan. Biasanya sih nggak butuh waktu lama kok untuk pihak Supercell membalas email kirimanmu.

Lewat Android

Sebenarnya, nggak terlalu jauh perbedaan cara mendapatkan akun CoC yang hilang lewat iOS atau Android. Tapi, agar pembaca nggak kebingungan, penulis pun turut menyertakan tutorial ini untuk HP Android. Langsung ikuti langkah-langkah di bawah, ya.:

  1. Buka aplikasi Clash of Clans
  2. Masuk ke menu Settings
  3. Pastikan akun milikmu sudah terhubung dengan Gmail. Dengan begitu, kamu bisa mengembalikan akun CoC yang hilang tanpa banyak kesulitan.
  4. Jika akun Gmail atau CoC lupa, maka kamu bisa masuk ke halaman Bantuan dan Dukungan
  5. Lalu tekan Report an Issue
  6. Lalu tekan menu Other Problem.
Akun CoC (Liputan6)
Akun CoC (Liputan6)

Usai sudah penjelasan hari ini mengenai cara mengembalikan akun CoC yang hilang. Langsung terapkan langkah-langkah yang sudah disebutkan di atas aja, ya. Dengan begitu kamu bisa meneruskan permainan yang sudah dimulai sejak menggunakan HP lama.

Jangan lewatkan beragam artikel tips dan trik game terlengkap lainnya di website Droila. Cukup tekan subscribe, maka kamu bakal mendapatkan pemberitahuan jika ada artikel baru yang diunggah.

1.6/5 - (54 votes)
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

4 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik