BerandaGadgetsHandphone6 Cara Menghemat Baterai iPhone yang Sebaiknya Kamu Terapkan

6 Cara Menghemat Baterai iPhone yang Sebaiknya Kamu Terapkan

Banyak orang mencari cara menghemat baterai iPhone demi mengatasi kekurangan iPhone ini. Jika kamu pengguna Android yang ingin menggunakan iPhone, tak ada salahnya mengetahui tips menghemat baterai yang akan kita bahas di artikel kali ini.

Sudah bukan rahasia lagi jika HP iPhone boros baterai. Meskipun boros, ponsel ini tetap diminati masyarakat Indonesia. Selain memiliki prestise yang tinggi, ponsel ini memiliki fitur dan keamanan yang dapat diandalkan.

Kapasitas baterai iPhone memang lebih kecil dibandingkan Android. HP Android saat ini memiliki kapasitas hingga 6.000 mAH.

Berbeda dengan iPhone yang kapasitasnya masih di angka 4.000-an. Contohnya, pada iPhone 13 Pro Max yang memiliki kapasitas 4.352 mAh.

Seringkali orang mengaitka kapasitas yang kecil membuat baterai jadi lebih borora. Padahal, kapasitas baterai sama sekali tidak berpengaruh terhadap daya tahan baterai.

Baterai yang boros biasanya disebabkan oleh usia baterai. Seiring berjalannya waktu pemakaian, kemampuan kandungan kimia di dalam baterai akan menurun.

cara hemat baterai iphone
cara hemat baterai iphone

Terutama jika ponsel digunakan dengan intensitas tinggi setiap hari. Akibatnya, durasi pemakaian baterai juga akan menurun.

Selain itu, baterai boros juga bisa disebabkan adanya pengaturan ponsel yang kurang tepat. Seringkali orang mengaktifkan fitur yang sebenarnya tidak terlalu penting.

Fitur-fitur di dalam iPhone memang dirancang untuk mempermudah. Namun, konsekuensinya adalah konsumsi baterai yang juga tinggi.

Untuk mengatasinya, dalam iPhone terdapat mode daya rendah. Fitur ini memungkinkan iPhone bisa mengurangi aktivitas yang mengonsumsi daya baterai yang besar, misalnya pencadangan iCloud dan penyegaran aplikasi di latar belakang.

Cara Hemat Baterai iPhone untuk Semua Seri

Baterai yang boros memang menjadi salah satu masalah merepotkan, terutama saat melakukan perjalanan. Ke mana-mana harus bawa powerbank.

Dan ini menjadi salah satu kebiasaan pengguna iPhone. Lalu bagaimana cara mengatasi baterai iPhone yang boros? Simak enam cara hemat baterai iPhone berikut!

Lakukan Pembaruan Perangkat Lunak

Salah satu tips hemat baterai iPhone adalah rutin melakukan pembaruan perangkat lunak. Pembaruan iPhone cukup penting karena dapat meningkatkan kinerja ponsel. Salah satunya ketahanan baterai.

Di iOS 13, Apple memberikan fitur yang memungkinkan iPhone berhenti mengisi daya otomatis saat mencapai 80%. Tentu saja ini terjadi saat ponsel sedang digunakan. Dengan fitur tersebut, suhu ponsel akan tetap terjaga. Demikian salah satu cara menghemat baterai iPhone 13. Jadi, jangan malas update iOS ya!

cara menghemat baterai iphone ios 12
cara menghemat baterai iphone ios 12

Gunakan Charger Orisinal

Kelihatannya sepele, tetapi kualitas charger sangat berpengaruh terhadap ketahanan baterai, loh. Charger orisinal memiliki output daya yang dirancang sesuai dengan kemampuan baterai iPhone. Sementara itu, charger yang tidak asli belum tentu dapat melakukannya.

Output daya yang tidak sesuai dapat merusak kesehatan baterai iPhone. Jika hal ini terjadi, durasi pemakaian perangkat pun bisa menurun. Jika kamu tak ingin baterai iPhone boros, salah satu cara menghemat baterai iPhone iOS 12 dan lainnya adalah menggunakan charger original.

Hindari Suhu Ekstrem

Salah satu cara menghemat baterai iPhone iOS 15 dan bawahannya adalah dengan menghindari suhu ekstrem. Normalnya, Apple dirancang dapat bekerja dengan baik dengan suhu 16 hingga 22.

Lebih dari itu, sebaiknya dihindari. Paparan suhu yang ekstrem secara terus menerus dapat menurunkan kesehatan baterai iPhone.

Aktifkan Mode Daya Rendah

Seperti yang sudah disinggung di awal, salah satu fitur iPhone yang dapat menjaga kesehatan baterai adalah mode daya rendah. Fitur ini dapat diandalkan jika kamu sedang mencari cara menghemat baterai iPhone iOS 14 dan lainnya. Dengan mengaktifkan fitur ini, iPhone dapat digunakan lebih lama karena baterainya pun lebih awet.

Cara mengaktifkannya mudah kok. Buka menu Baterai di Pengaturan. Di situ kamu akan menemukan Mode Daya Rendah. Geser toggle di sampingnya ke warna hijau. Dengan begitu, konsumsi daya baterai iPhone menjadi lebih hemat, terutama saat digunakan untuk bepergian.

cara menghemat baterai iphone ios 15
cara menghemat baterai iphone ios 15

Atur Kecerahan Otomatis

Cara menghemat baterai iPhone 7 berikutnya adalah dengan mengatur kecerahan otomatis. Fitur ini dapat menyesuaikan kecerahan berdasarkan kondisi cahaya di sekitarmu.

Semakin cerah layar biasanya akan mengonsumsi daya semakin tinggi. Oleh karena itu, mengatur kecerahan otomatis dapat menghemat baterai.

Cara mengatur kecerahan otomatis mudah kok. Buka Pengaturan kemudian pilih Layar dan Ukuran Teks. Gulir layar ke bawah, kamu akan menemukan Kecerahan Otomatis.

Geser toggle di sampingnya ke kanan hingga berwarna hijau untuk mengaktifkannya. Tak hanya di iPhone 7, ini juga salah satu cara menghemat baterai di iPhone 6 dan 8.

Matikan Notifikasi Kurang Penting

Cara menghemat baterai iPhone terakhir adalah mematikan notifikasi kurang penting. Semakin banyak aplikasi yang dipasang, semakin banyak pula notifikasi yang muncul.

Notifikasi dapat membuat layar yang terkunci menjadi menyala kembali. Jika terus-terusan, tentu baterai jadi boros kan? Karena itu kamu harus mematikan notifikasi yang kurang penting. Contohnya, notifikasi dari gim yang kerap memberikan informasi adanya  update terbaru atau iklan lainnya.

Cara mengatur notifikasi ini mudah kok. Buka menu Pengaturan kemudian pilih menu Pemberitahuan. Pilih notifikasi aplikasi yang akan dimatikan.

Cara mematikannya cukup dengan menggeser toggle ke warna abu-abu. Dengan begitu, notifikasi yang muncul hanya yang penting-penting saja. Cara ini bisa kamu terapkan pada iPhone X, 11, 13, dan seri lainnya.

Pada intinya, agar baterai iPhone tidak boros, jangan aktifkan fitur-fitur yang tidak terlalu penting. Jaga suhu ponsel agar tidak terlalu panas. Dengan pengaturan fitur ponsel yang tepat, baterai nggak cuma awet, tetapi umurnya juga lebih panjang.

Demikian enam cara menghemat baterai iPhone yang bisa kamu terapkan. Semoga uraian tips HP iPhone di atas bisa membantumu, ya

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik