Kita patut berterima kasih pada OnePlus. Berkat perusahaan asal China ini, para pengguna smartphone bisa mengetahui istilah layar 90Hz. Dan kini, sudah ada beberapa pilihan HP dengan refresh rate 90Hz harga terjangkau.
Sebenarnya, teknologi layar dengan refresh rate tinggi sudah ada selama beberapa tahun. Tapi, baru akhir-akhir ini saja mulai diaplikasikan pada handphone.
Sementara banyak dari kita yang sering membicarakan resolusi layar, warna, PPI, serta jenisnya; tingkat refresh rate malah luput jadi perhatian.
Padahal, kalo melihat produk-produk yang mengunggulkan tingkat refresh rate, kerap melakukan uji coba untuk main game. Dan jika melihat video uji coba, hasilnya memang benar-benar berbeda!
Maka, sebelum melangkah ke pembahasaan daftar HP dengan refresh rate 90Hz, penting bagi kita mengetahui apa arti dari istilah ini. Lalu, apa perbedaannya dengan FPS (Frame per Second). Penasaran?
Apa itu Refresh Rate?
Secara sederhana, istilah refresh rate adalah jumlah layar disegarkan (refreshes) untuk satu gambar dalam setiap detiknya. Ukurannya menggunakan Hz. Dan kini, rata-rata smartphone dibekali dengan display yang punya tingkat refresh rate 60Hz.
Dengan kata lain, sekalipun yang kamu lihat adalah gambar dalam bentuk file .JPG, sebenarnya layar menyegarkan gambar yang sama dalam jumlah 60 kali setiap detik.
Efek dari HP dengan refresh rate 90Hz tentu saja paling kentara pada sisi gambar. Bahkan, cukup jadi candu. Contohnya jika kamu memakai HP untuk main game, maka gambar yang ditampilkan bisa benar-benar detail.
Sesuatu yang tentu saja bikin kamu sulit untuk berganti dengan HP yang punya tingkat refresh rate di bawahnya, bukan?
HP dengan Refresh Rate 90Hz
Baru-baru ini, Realme baru saja meluncurkan HP unggulannya; yakni Realme 6 dan Realme 6 Pro. Tawaran layar dengan refresh rate 90Hz jadi salah satu hal yang paling diunggulkan.
Tak pelak, hal tersebut menjadikan spesifikasi refresh rate kembali jadi perhatian. Padahal, selain Realme 6 dan Realme 6 Pro, sudah ada beberapa perangkat yang dibekali dengan tingkat refresh rate tersebut.
Pengin tahu apa saja? Simak terus, bray.
Realme X2 Pro
90Hz Ultra Smooth Display. Itulah keunggulan display yang dimiliki HP Flagship Realme ini. Pengguna di Indonesia sudah bisa membelinya sejak bulan Desember lalu. Dan melansir dari website resmi Realme, harga Realme X2 Pro dibanderol Rp7,799 juta saja.
Dengan harga itu, kamu bakal mendapatkan perangkat dengan spesifikasi hardware yang terbilang agresif. Mulai dari layar FHD+ AMOLED, chipset Snapdragon 855+, ROM yang bisa ditingkatkan sampai 256GB.
Di samping itu, spesifikasi lain yang patut disebutkan yakni baterai berkapasitas 4.000 mAh yang didukung Super VOOC charging 65W. Klaim perusahaan, hanya butuh waktu 30 menit untuk isi ulang daya dari 0 sampai 100%!
Nubia Red Magic 3
Jika membicarakan smartphone gaming, Nubia jadi salah satu produk yang wajib disebutkan. Meskipun debut produknya diselenggarakan di India, kita kini sudah bisa membelinya, lho. Lewat Tokopedia, penulis menemukan jika Nubia Red Magic 3 dibanderol Rp7,5 juta saja.
Beragam spesifikasi mengagumkan bisa kamu dapatkan dari harga tersebut. Mulai dari dukungan RAM 12GB/256GB, baterai berkapasitas 5.000 mAh, fitur fast charging 27W, chipset Snapdragon 855+, serta pendingin yang bisa menjaga suhu smartphone.
Dukungan dari beragam hardware canggih tentu saja menjadikan Nubia Red Magic 3 sebagai salah satu smartphone gaming yang layak dimiliki. Coba deh pertimbangkan. Memuaskan, kok!
OnePlus 7T
Inilah dia produk yang memperkenalkan istilah refresh rate. Tentu saja kurang lengkap rasanya jika nggak menyebutkan handphone flagship yang masih jadi buruan banyak pengguna ini.
OnePlus 7T adalah versi harga terjangkau dari seri OnePlus 7 Pro. Dan dari ulasan banyak pengguna, pengalaman yang ditawarkan pun tak jauh berbeda. Layar berkualitas tinggi AMOLED ditenagai chipset Snapdragon 855+ dan didukung kombinasi RAM 8GB dengan ROM 128GB.
Persoalan daya tahan pun pengguna nggak perlu tegang. Ada baterai berkapasitas 3800 mAh yang didukung fitur fast charging 30W. Sedangkan dari harga, menilik Tokopedia, OnePlus 7T kini dibanderol Rp8,5 juta saja. Grab it fast!
Oppo Reno Ace
Raksasa teknologi Oppo juga punya unggulan untuk HP dengan layar 90Hz. Tak lain adalah seri Oppo Reno Ace. Diluncurkan pada akhir tahun 2019 lalu, banyak spesifikasi yang masih terasa mumpuni dan bisa mengatasi segala kebutuhan pengguna.
Layar berukuran 6,5 inci dengan tipe FHD+ OLED. Di bagian hardware, ada dukungan tenaga dari Snapdragon 855+. Hasilnya, kamu bisa mendapatkan pengalaman visual yang lebih halus dan detail, bray.
Kini, harga Oppo Reno Ace yang dibekali RAM 8GB dan ROM 256GB di Tokopedia dibanderol Rp8,6 juta saja. Dan kalo kamu penggemar Gundam, ada versi Oppo Reno Ace Gundam yang dijual Rp11 juta. So, kamu mau pilih apa?
Realme 6 Pro
Di atas, sudah sedikit disinggung perihal HP Realme terbaru ini. Dan karena kita tengah mengulas HP dengan refresh rate 90Hz, tentu rasanya kurang lengkap jika nggak menyebutkan duo unggulan dari Realme ini.
Terlebih, keduanya jadi produk yang punya refresh rate tinggi dengan harga terjangkau!
Ya, dibandingkan keempat perangkat lain, seri Realme 6 dan Realme 6 Pro jadi HP dengan layar 90Hz yang dijual paling murah. Memang, Realme Indonesia baru memperkenalkan kedua produk ini pada 24 Maret mendatang.
Alhasil, persoalan harga pun masih bersifat perkiraan. Dan kalo kita melihat dari harga jual di India, diperkirakan Realme 6 dan Realme 6 Pro dijual dengan selisih Rp700 ribuan saja!
Apalagi, keduanya pun dibekali spesifikasi yang tak jauh berbeda. So, tentukan aja deh kira-kira kamu mau pilih apa.
Perbandingan HP dengan Refresh Rate 90Hz
Memang, kita kini sudah bisa beli HP dengan refresh rate 120Hz. Bahkan, HP baru Nubia Red Magic 5G sudah dibekali layar 144Hz!
Hanya saja, HP dengan layar 90Hz masih layak dipertimbangkan, kok. Terutama buat kamu yang ingin mendapatkan produk yang punya performa super tapi harga terjangkau.
Dan dari kelima HP di atas, barangkali duo Realme 6 dan Realme 6 Pro jadi produk yang paling mencuri perhatian.
Bagaimana tidak, HP kelas menengah yang diluncurkan dengan harga terjangkau ini mampu menawarkan spesifikasi memukau; jenis spesifikasi yang biasanya hanya tersedia pada smartphone flagship saja.
Jika kamu masih ingin mendapatkan referensi handphone terbaik lainnya, jangan lupa untuk subscribe website Droila, ya. Setiap hari selalu ada beragam informasi seputar teknologi, startup, game, dan masih banyak lainnya. Jangan ketinggalan!