BerandaGadgets8 Kelebihan dan Kekurangan Poco X5 5G: HP Tiga Jutaan, Performa Menawan

8 Kelebihan dan Kekurangan Poco X5 5G: HP Tiga Jutaan, Performa Menawan

Poco X5 5G menjadi smartphone terbaru di seri X yang dirilis pada 6 Februari 2023. Dibanderol dengan harga mulai Rp 3,5 jutaan, ponsel kelas menengah ini hadir dengan pilihan RAM 6 GB dan 8 GB dengan pilihan memori internal 64 GB, 128 GB dan 128 GB. Tertarik beli? Simak dulu gimana kelebihan dan kekurangan Poco X5 5G terlebih dulu, yuk.

Ponsel terbaru ini punya peningkatan di beberapa sektor. Meskipun merupakan seri regular, HP tiga jutaan ini juga punya peningkatan layaknya seri X5 lainnya. Kamu bisa menemukan keunggulan dari ponsel ini pada layar, kemampuan baterai, hingga performa chipset yang digunakan.

Nah, untuk bisa mengetahui lebih lanjut tentang HP Android terbaru ini, sebaiknya kamu mengetahui kelebihan dan kekurangannya. Berminat untuk meminang ponsel ini? Simak dulu ulasan tentang kelebihan dan kekurangan Poco X5 5G dari Droila berikut ini, ya.

kelebihan-dan-kekurangan-poco-x5-5g
kelebihan dan kekurangan poco x5 5g

Spesifikasi Poco X5 5G

Sebelum ke bagian kelebihan dan kekurangan, sebaiknya kamu mengetahui terlebih dahulu spesifikasi yang ditawarkan ponsel kelas menengah ini. Kamu bisa mengetahui spesifikasi berupa desain, performa, dan kamera dari ponsel tersebut di bawah ini.

Desain dan Layar

Ponsel Xiaomi terbaru ni punya desain tipis dengan lengkungan pada bodi bagian belakangnya. selain itu, terdapat juga modul kamera yang kekinian, mirip seperti mayoritas smartphone keluaran 2023. Kamu juga bisa memilih opsi warna yang lebih fresh dan premium.

Permukaan bodi bagian belakangnya dibuat matte, sehingga bisa menyamarkan noda sidik jari. Sedangkan, ukurannya cukup besar dengan dimensi 165.9 x 76.2 x 8 mm. Bobot dari ponsel ini terbilang ringan, yakni 189 gram.

Oh ya, Poco juga menyediakan tiga pilihan warna untuk ponsel terbarunya ini, yakni Mystique Blue, Matte Black, dan Frosted Green.

Bagian layar dari HP ini menggunakan panel layar AMOLED dengan ukuran 6,67 inci beresolusi 1080 x 2400 piksel atau Full HD+. Layar ini juga mempunyai refresh rate yang tinggi, yakni mencapai 120 Hz.

Jadi, kamu bisa melakukan banyak aktivitas dengan ponsel terbaru dari Poco ini dengan nyaman dan lancar.

Layarnya juga diklaim mendukung gamut warna 100% DCI-P3, sehingga cocok untuk kamu yang bekerja sebagai content creator. Sayangnya, belum ada dukungan streaming HDR. Tetapi, kamu masih bisa menonton Netflix di HP ini hingga kualitas HD.

review-poco-x5-5g
review poco x5 5g

Performa dan Chipset

Poco cukup percaya diri dengan membenamkan chipset Snapdragon 695 5G untuk HP terbarunya ini. Meski mengalami penurunan karena seri angka serta clock speed yang cenderung menurun dari seri sebelumnya, yakni Poco X3, performanya justru bisa dikatakan meningkat.

Meski punya clock speed yang cenderung menurun, yakni 2,2 GHz, ARM yang digunakan digunakan sudah lebih baru, yakni Cortex-A78. Snapdragon 695 yang digunakan oleh HP ini memiliki delapan inti atau octa-core. Inti dari chipset ini terdiri dari dua Kryo 660 Gold berbasis Cortex A78 (2,2 GHz) dan enam Kryo 660 Silver berbasis Cortex A55 (1,7 GHz).

Selain itu, chipset ini juga dilengkapi dengan kartu pengolah grafis GPU Adreno 619 yang mendukung performa dari chipset ini. GPU ini dinilai mampu menghasilkan grafis lebih oke saat bermain game dengan kualitas cukup tinggi, seperti MLBB, PUBG Mobile, Genshin Impact dan sebagainya.

Untuk mendukung performanya, Poco juga membekali ponsel ini dengan kapasitas baterai yang besar, mencapai 5.000 mAh. Ada juga fitur fast charging serta disematkan adaptor 33 W pada paket penjualannya. Baterai ini sendiri bisa bertahan cukup lama berkat chipset yang digunakannya.

performa-dan-chipset-poco-x5-5g
performa dan chipset poco x5 5g

Kamera

Selain punya keunggulan pada performanya, ponsel tiga jutaan ini juga punya konfigurasi tiga kamera di bagian belakang yang cukup baik di kelasnya. Ketiganya adalah kamera utama 48 MP dengan aperture f/1.8, sensor ultrawide 8 MP aperture f/2.2, dan kamera makro 2 MP aperture f/2.4.

Kamera utama ini menggunakan sensor OmniVision OV48B. Kamera ini juga telah didukung oleh PDAF, sehingga mampu menghasilkan hasil foto yang jernih dan focus. Sedangkan untuk kamera ultrawide-nya menggunakan sensor OmniVision yang punya sudut pandang hingga 118 derajat.

Di bagian depannya juga terdapat kamera selfie yang disematkan ke dalam sebuah punch hole. Kamera ini punya resolusi 13 MP dengan aperture f/2.5. Untuk perekaman videonya, baik kamera utama atau kamera depannya hanya mentok di kualitas 1080p 30fps. Cukup disayangkan, karena pesaingnya di pasaran sudah cukup banyak yang mampu menghasilkan kualitas 4K atau setidaknya 1080p 60fps.

Harga Poco X5 5G

spesifikasi-poco-x5-5g
spesifikasi poco x5 5g

Ponsel ini dibanderol mulai dari harga Rp 3 jutaan, tepatnya Rp 3.499.000 untuk varian RAM 6/128 GB. Sedangkan, varian RAM 8/256 GB bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 3.999.000 di toko online resmi Xiaomi. Perlu diketahui, saat ini terdapat potongan harga sebesar Rp 100 ribu di toko online resmi Xiaomi.

Tertarik beli? Nggak perlu pindah ke lain tempat. Kamu bisa langsung klik salah satu tombol di bawah. Sehingga kamu bisa mengecek dan membandingkan harga Poco X5 5G terbaru setiap saat. Dapatkan harga paling menguntungkan!



Baca Juga Artikel Review Handphone Lainnya:
1. 10 Kelebihan dan Kekurangan Oppo Reno 8T: Desain Unik, Performa Ciamik
2. 9 Kelebihan dan Kekurangan Infinix Note 12 2023: Desain Premium, Performa Maksimum!
3. 8 Kelebihan dan Kekurangan iPhone 14 Pro: Performa Gahar, Resolusi Kamera Besar

Kelebihan dan Kekurangan Poco X5 5G

kamera-poco-x5-5g
kamera poco x5 5g

Sebelum memutuskan untuk memiliki HP 5G murah ini, ketahui dulu kelebihan dan kekurangan dari ponsel ini. Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan Poco X5 5G.

Kelemahan

Meski menyuguhkan banyak kelebihan di bidang performa dan lainnya, Poco X5 5G nyatanya masih memiliki kelemahan. Kamu bisa mengetahui kelemahannya di bawah ini:

  • Masih menggunakan Android 12
  • Kameranya hanya mampu menghasilkan video dengan kualitas 1080p 30fps dan tanpa stabilizer
  • Speaker mono

Keunggulan

Di balik kelemahannya, smartphone dari Poco ini punya banyak keunggulan. Di bawah ini adalah keunggulan dari ponsel terbaru 2023 ini:

  • Performa memukau
  • Desain bodi tipis khas Poco
  • Layar AMOLED dengan refresh rate 120 Hz
  • Baterai awet dan ada fitur fast charging
  • Konfigurasi kamera lengkap

Review Poco X5 5G

desain-dan-layar-poco-x5-5g
desain dan layar poco x5 5g

Poco X5 5G bisa jadi pilihan bagi kamu yang bekerja sebagai content creator. Karena, layar dari ponsel ini diklaim mendukung gamut warna 100% DCI-P3. Selain itu, performanya juga cukup mumpuni untuk melakukan berbagai aktivitas, termasuk gaming sekalipun.

Selain itu, HP ini juga punya desain premium, baterai tahan lama, konfigurasi kamera lengkap, dan juga fitur fast charging. Namun, kamera ponsel ini hanya mampu menghasilkan video dengan kualitas 1080p 30fps. Hal ini bisa jadi pertimbangan kamu sebelum membelinya.

Demikian adalah ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan Poco X5 5G yang telah Droila rangkum. Semoga bisa jadi referensi buat kamu, ya. Dan semoga penjelasan tentang spesifikasi, harga, review, serta kelebihan dan kekurangan HP Android terbaru di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.

Rate this post
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik