BerandaGadgetsHandphone10 Kelebihan dan kekurangan Realme 6: Kamera Pro di Kelasnya

10 Kelebihan dan kekurangan Realme 6: Kamera Pro di Kelasnya

Salah satu seri Realme yang masih banyak diminati adalah Realme 6. Ponsel 3 jutaan ini rilis pada 11 Maret 2020. Sebagai kelas menengah yang populer, ada kelebihan dan kekurangan Realme 6 yang akan kami ulas.

iniBersamaan dengan seri 6 Pro, Realme 6 tentu memiliki spesifikasi yang tidak lebih unggul. Namun, rupanya ponsel ini mampu mencukupi kebutuhan gadget orang masa kini. Sebelum mengulas kelebihan dan kekurangannya, Droila akan ulas spesifikasi Realme 6.

Spesifikasi Realme 6

Usia ponsel ini memang sudah lebih dari dua tahun. Namun, performanya tetap menjadi andalan. Banyak fitur-fitur unggulan yang disematkan di ponsel ini.

spesifikasi dan harga Realme 6
spesifikasi dan harga Realme 6

Desain dan Layar

HP kelas menengah ini menggunakan Comet Design yang memberikan kesan futuristik. Ada dua pilihan warna. Comet Blue dan Comet White. Materialnya memang masih menggunakan plastik, tetapi tampilannya tak terlihat demikian. Teknologi finishing-nya mampu menjadikan Realme 6 tampak elegan.

Ukurannya cukup pas di genggaman. Dimensinya 162,1 x 74,8 x 8,9 mm dan berat 191 gram. Ponsel ini menggunakan fingerprint yang diletakkan pada tombol daya. Sensornya mencapai 0,29s sehingga kamu dapat membuka kunci dengan cepat.

Ponsel ini memiliki layar IPS LCD 6,5 inci. Bezelnya tipis sehingga layar tampak penuh. Menariknya, ponsel ini sudah dilengkapi Gorilla Glass 3 sehingga tahan percikan air. Kamera depanya juga tidak diletakkan di tengah.

Layar Realme 6 beresolusi 1080 x 2400 piksel. Tingkat kecerahannya mencapai 480 nits. Adanya refresh rate 90 Hz membantu scrolling lebih mulus.

Performa Realme 6 untuk gaming
Performa Realme 6 untuk gaming

Performa dan Chipset

HP Android murah ini sudah menjalankan sistem operasional Android 10. Tampilan UI-nya fresh dan memiliki berbagai macam fitur menarik. Salah satunya Fraud Prevention yang dapat mengidentifikasi dan memblokir virus maupun spam.

Untuk mendukung performanya, ponsel ini menggunakan chipset MediaTek Helio G90T (12nm). Prosesor ini lebih baik dibandingkan Snapdragon 720G.

CPU Octa-core yang digunakan memiliki kecepatan hingga 2,05 GHz. Grafiknya didukung oleh GPU Mali G76. Dengan prosesor ini, tentu saja performa Realme cukup baik untuk multitasking maupun main gim.

Soal kapasitas memori, ada dua pilihan, 4GB dan 8GB. Sementara itu, untuk internalnya memiliki kapasitas 128 GB. Jika kurang, kamu bisa menambahkan micro-SD.

HP Realme 6 sudah mendukung fast charging 30W. Dengan kecepatan tersebut, kamu bisa mengisi daya 100% dalam waktu 55 menit. Kapasitas baterai 4300 mAh ini cukup awet digunakan seharian.

Meskipun belum support jaringan 5G, ponsel ini sudah dapat bekerja dengan baik dan optimal. Terutama varian RAM 8GB.

Realme 6 dilengkapi dengan teknologi Hyper Boost. Dengan fitur ini, kamu bisa main gim dengan lancar. Sayangnya, saat digunakan dalam waktu lebih dari 30 menit, HP ini cepat panas.

Ketahanan Realme telah lulus uji coba yang ketat sebelum dipasarkan. Port dan pengeras suara telah dilengkapi dengan segel dan lapisan antidebu untuk mencegah masuknya debu dan percikan air.

Kamera depan Realme 6
Kamera depan Realme 6

Kamera

Kamera belakang Realme 6 menggunakan empat lensa. Kamera utama 64 MP dilengkapi dengan sensor Samsung GW1. Kamera ultra wide-angle 8 MP mampu menangkap gambar hingga 119°.

Kamera Potrait B&W memiliki resolusi 2 MP. Kamera makro 2 MP yang mampu menangkap detail gambar hingga 4cm.

Kamera pada HP 3 jutaan ini memiliki sensitivitas sensor cahaya tinggi. Dengan teknologi Super Nightscape 2.0 ini, kamu bisa menangkap objek pada malam hari dengan terang dan jelas.

Kamera Realme ini juga dilengkapi dengan UIS (Ultra Image Stabilization Max). Oleh karena itu, pengambilan video bisa tetap stabil. Selain itu, sudut pengambilannya juga bisa lebih luas.

Kualitas video yang dihasilkan dapat mencapai 4K di 30 fps. Sementara untuk kamera depan bisa menghasilkan video beresolusi 1080p di 30 fps.

Selfie camera HP 3 jutaan ini lumayan lho. Resolusinya 16MP.  Dengan teknologi smart beuty dan juga bokeh, kualitas fotomu bisa terlihat lebih natural.

Harga Realme 6 Terbaru

Desain Realme 6
Desain Realme 6

Meskipun dua tahun telah berlalu, kamu masih bisa membeli ponsel ini secara resmi. Namun, di website-nya ini, hanya tersedia variasi RAM 8GB.

Harga Realme 6 terbaru 2022 adalah sebagai berikut.

  • RAM 6GB Rp3.099.000,00
  • RAM 8GB Rp3.299.000,00

Dalam boks pengemasannya nanti, kamu akan mendapatkan Realme 6 dan aksesorinya. Ada 30W flash charger, kabel USB tipe C, case pelindung, pelindung layar, dan SIM cars Tool, serta kartu garansi.

Tertarik beli? Kamu bisa langsung klik salah satu tombol di bawah. Kamu akan dibawa menuju halaman toko online. Sehingga, kamu bisa cek harga terbaru Realme 6 setiap bulannya.

Kelebihan dan Kekurangan Realme 6

SpesifikasiRealme 6
DesainFrame dan body belakang terbuat dari material plastic
Berat191 gram
Dimensi162.1 x 74.8 x 8.9 mm
Layar6.5 inci
IPS LCD
Corning Gorilla Glass 3
Rasio body ke layar 84.1%
Resolusi1080 x 2400 piksel
Full HD+
Refresh rate 90Hz
ChipsetMediatek Helio G90T
GPUMali-G76 MC4
RAM8GB
ROM128GB
OSAndroid 10
Realme UI
Kamera Belakang64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.72″, 0.8µm, PDAF
8 MP, f/2.3, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm 2 MP, f/2.4, (macro)
2 MP B/W, f/2.4, (depth)
FiturLED Flash HDR
Panorama
PDAF
Gyro-EIS
Video 4K@30fps
Kamera Depan16 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.06″, 1.0µm
FiturHDR
Panorama
Video 1080@30fps
BateraiLi-Po 4300 mAh, non-removable
Fast charging 30W, 100% in 55 min (advertised)
WarnaComet White
Comet Blue
HargaRp 3.299.000
Tabel spesifikasi Realme 6 (Dok.Istimewa/Droila)

Sebelum memutuskan untuk membeli, alangkah baiknya jika kamu mengetahui kelebihan dan kekurangan Realme 6.

Kekurangan

  1. Belum support NFC
  2. Performa tanggung
  3. Ukurannya kebesaran
  4. Hasil grafis biasa aja
  5. Harga kemahalan jika dibandingkan dengan HP Realme terbaru

Kelebihan

  1. Fast charging 30 W
  2. Fitur kamera lengkap
  3. Sudah support refresh rate 90 Hz
  4. Baterai dengan daya tahan panjang
  5. Sensor sidik jari berkecepatan tinggi
  6. Sudah didukung gyro-EIS

Review Realme 6

Review Realme 6
Review Realme 6

Realme 6 memiliki desain yang cukup stylish. Warna komet membuat ponsel ini terlihat futuristik meskipun bagian belakangnya terbuat daru plastik. Desain ini masih sama denga deaain ponsel mid range saat ini.

Performanya pun bisa dibilang tanggung untuk bermain gim. Jika ada dana lebih, mending beli yang varian Pro sekalian. Harganya nggak jauh berbeda.

Namun, jika digunakan untuk bersosial media, ponsel ini sudah mumpuni. Bisa dibilang ponsel ini cocok buat kamu yang hobi selfie.

Itulah review lengkap kelebihan dan kekurangan Realme 6. Semoga uraian spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu, ya.

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik