Pada 21 Februari 2022 lalu, Realme merilis HP kelas menengah, yaitu Realme 9 Pro+. HP ini memiliki dua varian dengan harga Rp4 jutaan untuk kapasitas internal 128 GB. Terdapat kelebihan dan kekurangan Realme 9 Pro+ yang akan kita ulas kali ini.
Realme 9 Pro+ diharapkan mampu mengungguli varian sebelumnya, Realme 8 Pro. Untuk mengetahuinya, sebaiknya kita ulas dulu spesifikasi Realme 9 Pro+ dan harga terbarunya.
Spesifikasi Realme 9 Pro+
Ponsel ini kabarnya memiliki berbagai fitur yang menarik. Bahkan, ada yang menyebutnya sebagai HP flagship di kelas menengah. Agar tak penasaran, yuk simak ulasan berikut ini.
Desain dan Layar
Berbeda dengan tren HP saat ini yang menggunakan finishing matte. Realme 9 Pro+ justru lebih memilih tampilan mencolok. Finishing glossy membuat tampilan HP ini mirip HP flagship.
Desain Light Shift menjadi inovasi Realme 9 Pro+. Saat terkena sinar matahari, warna biru muda pada penutup belakang dapat berubah menjadi merah. Desain ini hanya tersedia di versi Sunrise Blue. Selain warna tersebut, ada pula warna Aurora Green dan Midnight Black.
Jika dilihat dari ukurannya, HP ini cukup tipis. Tebalnya hanya 7,99mm. Panjang 160,22mm dan lebar 73,3mm membuat HP ini tetap nyaman digenggam dengan satu tangan. Beratnya pun hanya 182g.
Ponsel 4 jutaan ini menggunakan material kaca. Bagian depannya sudah dilindungi dengan Gorilla Glass 5. Namun, bekas sidik jari di bagian belakang menjadi hal yang sulit dihindari.
Ponsel ini memiliki slot dual SIM. Fingerprint tidak ditempatkan di tombol daya, tetapi di dalam layar. Selain itu, kamu tak akan menemukan slot untuk SD card.
Di bagian depan, ada layar Super AMOLED 6,4 inci. Layar ini mampu menampilkan grafik Full HD+ dengan resolusi 2400×1080 piksel. Warna yang ditampilkan jernih dan tajam dengan tingkat kecerahan hingga 430 nits.
Menggulir layar pun cukup mulus karena sudah dilengkapi refresh rate 90Hz. Touch sampling rate 360Hz juga mendukung kelancaran terutama saat bermain gim.
Performa dan Chipset
Performa Realme 9 Pro+ sangat bisa diandalkan di kelasnya. Chipsetnya menggunakan MediaTek Dimensity 920 5G (6nm). Kabarnya, chipset ini setara dengan HP yang ditenagai chipset Snapdragon 855.
Chipset ini dibekali dengan CPU Octa core yang terdiri dari dua inti Cortex-A78 berkecepatan hingga 2,5 GHz. Enam inti lainnya, yakni Cortex-A55 berkecepatan hingga 2,0 GHz.
Grafiknya didukung oleh GPU Mali-G68. Hal ini dapat meningkatkan performa hingga 9%. Tak hanya cepat, daya yang digunakan pun lebih efisien.
Performa Realme 9 Pro+ didukung dengan RAM 6GB dan 8GB. RAM ini bisa diekspansi hingga 5GB sehingga maksimal RAM 13GB.
Kapasitas internalnya juga ada dua: 128 GB dan 256 GB. Ingat, kamu nggak bisa menambahkan memori eksternal. Jadi, pilihlah memori sesuai kebutuhan.
Sistem operasionalnya sudah menggunakan versi terbaru, yaitu Android 12. Sistem UI Realme 3.0 membuat tampilan lebih modern. Selain itu, ada juga fitur Heart Rate Monitor yang disematkan pada pemindai sidik jari dalam layar.
Lalu bagaimana dengan baterainya? Realme 9 Pro+ memiliki kapasitas 4500 mAh. Daya tahannya pun awet, bisa bertahan hingga 24 jam. Apalagi ponsel ini memiliki sistem pendingin 5 lapis yang dapat mengurangi suhu inti hingga 10°C.
Salah satu kelebihan Realme 9 Pro+ ada pada kecepatan pengisian daya. Teknologi 60W SuperDart Charge mampu mengisi daya 100% dalam waktu 44 menit.
Pengalaman main game di HP kelas menengah ini bisa dibilang memuaskan. Kamu bisa memainkan game Mobile Legend dan Free Fire dengan lancar dengan grafik tinggi. Tak hanya itu, efek Dolby Atmos pada dual speaker membuat pengalaman main game lebih imersif.
Kamera
Realme 9 Pro+ menggunakan triple camera. Kamera utama 50 MP yang sudah dilengkapi dengan autofokus. Sensornya menggunakan Sony IMX766 yang sudah mendukung OIS dan EIS.
Kamera belakang ini juga dilengkapi dengan teknologi Prolight Imaging. Dengan begitu memotret dalam gelap tetap dapat menghasilkan foto yang tajam dan detail.
Kamera kedua adalah kamera ultrawide 8 MP. Kamera ini menggunakan lensa 3P yang sudah dilengkapi dengan EIS.
Kamera ketiga adalah lensa makro 2 MP. Kamera ini juga sudah dilengkapi dengan EIS. Hasil fotonya pun detail sehingga tidak mengecewakan.
Kamera belakang memiliki banyak fitur. Miasalnya, ada mode 50 MP, panorama, expert, potret, HDR, ultramakro, AI beauty, slow motion, bokeh, street mode, dan masih banyak lagi.
Kualitas perekaman videonya juga dapat dimaksimalkan hingga 4K di 30 fps. Adanya gyro-EIS juga membuat hasil video lebih stabil.
Kamera depan Realme 9 Pro+ beresolusi 16MP. Video yang dihasilkan berkualitas hingga 1080p di 30 fps. Sudah support EIS loh.
Kamera selfie tersebut sudah didukung oleh Clear Fusion Algoritma sehingga hasil foto lebih cerah meskipun minim cahaya. Pada kamera ini juga ada mode potrait, ultra steady video, mode malam, beauty mode, dan masih banyak lagi.
Harga Realme 9 Pro+ Terbaru
Di website-nya kini, Realme 9 Pro+ tersedia untuk varian 8GB dengan internal 128 GB dan 256 GB. Varian internal 128 GB harga promonya Rp4.899.000,00. Diskon 100 ribu dari harga normalnya, yaitu Rp4.999.000. Promo ini akan berakhir pada 14 Juni 2022 pukul 12 malam.
Varian internal 256 GB dibanderol dengan harga Rp5.499.000,00. Baik untuk warna Aurora Green maupun Sunrise Blue.
Dalam paket penjualannya nanti, kamu akan mendapatkan aksesori lengkap. Kotaknya berisi Realme 9 Pro+, charger SuperDart 60W, kabel USB Tipe C, casing pelindung, alat kartu SIM, pelindung layar, kartu garansi, dan buku panduan.
Tertarik beli? Kamu nggak perlu pindah ke lain tempat. Kamu bisa cek harga Realme 9 Pro+ terbaru lewat tombol di bawah ini.
Kelebihan dan Kekurangan Realme 9 Pro+
Spesifikasi | Realme 9 Pro+ |
Desain | Frame dan body belakang terbuat dari material plastic |
Berat | 182 gram |
Dimensi | 160.2 x 73.3 x 8 mm |
Layar | 6.4 inci Super AMOLED Rasio body ke layar 84.2 Corning Gorilla Glass 5 Heart rate monitor |
Resolusi | 1080 x 2400 piksel Refresh rate 90Hz |
Chipset | Mediatek Dimensity 920 5G |
GPU | Mali-G68 MC4 |
RAM | 6GB 8GB |
ROM | 128GB |
OS | Android 12 Realme UI 3.0 |
Kamera Belakang | 50 MP, f/1.8, 24mm (wide), 1/1.56″, 1.0µm, PDAF, OIS 8 MP, f/2.2, 119˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm 2 MP, f/2.4, (macro) |
Fitur | LED flash HDR Panorama PDAF OIS Video 4K@30fps, 1080p@30/60/120/480fps |
Kamera Depan | 16 MP, f/2.4, 27mm (wide), 1/3.09″, 1.0µm |
Fitur | HDR Panorama Gyro-EIS Video 1080@30fps |
Baterai | Li-Po 4500 mAh, non-removable Fast charging 60W, 100% in 44 min (advertised) USB Power Delivery 3.0 |
Warna | Sunrise Blue Aurora Green |
Harga | Rp 3.599.000 (6GB/128GB) Rp 3.799.000 (8GB/128GB) |
Setelah melihat spesifikasi dan juga harganya, sulit menentukan kelebihan dan kekurangan Realme 9 Pro+ ini. Coba mari kita simpulkan.
Kekurangan
- Desain glossy membuat bekas jari terlihat jelas
- Tidak ada slot microSD
Kelebihan
- Desain warna Sunrise Blue yang dapat berubah warna saat terkena sinar matahari.
- Chipset paling tangguh di kelasnya.
- Kamera setara HP flagship
- Pengisian daya cepat dan baterai awet
- Stereo speaker
- Support NFC
Review Realme 9 Pro+
Dilihat dari penilaiannya aja udah kelihatan, sulit menemukan kekurangan Realme 9 Pro+ ini. Tak heran jika namanya pro plus. Memang fiturnya waw banget di kelasnya.
Dengan harga 4—5 juta, fitur-fitur dan kualitas yang diberikan Realme 9 Pro+ sudah cukup memadai. Jarang ada ponsel dengan harga tersebut menggunakan sensor Sony dan dilengkapi OIS.
Berdasarkan uraian di atas, menurut saya, HP ini layak dibeli. Baik untuk harian maupun HP pendamping. Sekian ulasan saya, terima kasih.
Usai sudah uraian kelebihan dan kekurangan Realme 9 Pro+. Semoga penjelasan spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.