BerandaGadgetsKelebihan dan Kekurangan Samsung A20, Masih Worth It Gak Ya?

Kelebihan dan Kekurangan Samsung A20, Masih Worth It Gak Ya?

Tepat satu tahun yang lalu, Samsung mengumumkan produk terbarunya. Diberi nama Galaxy A20, HP Samsung murah ini direncanakan mengisi lini segmen low-end. Dan agar memantabkan pilihan pembaca, tim Droila rangkumkan kelebihan dan kekurangan Samsung A20.

Di Indonesia, permintaan pasar terhadap produk HP untuk segmen harga terjangkau tak ada habisnya. Melalui segmen ini, Xiaomi berhasil merebut kepercayaan pembeli. Langkah tersebut diikuti Realme, yang kini sukses menelurkan produk HP kelas menengah dengan spesifikasi mewah.

Sebelumnya, Samsung punya seri J yang jadi andalan untuk bersaing di segmen tersebut. Hanya saja, perusahaan memutuskan untuk mengakhiri pengembangan produk sejak seri J2 Pro. Alih-alih menurun, permintaan pengguna akan HP Samsung Galaxy murah kualitas bagus malah makin meningkat.

Tampilan depan Samsung Galaxy A20 (IDNTimes)
Tampilan depan Samsung Galaxy A20 (IDNTimes)

Tak ayal kenyataan tersebut menjadikan perusahaan memutuskan strategi baru, seri Galaxy A pun dijadikan penggantinya. Dan debut persaingan Samsung di segmen HP entry-level dimulai dengan peluncuran Samsung A20.

Diluncurkan pada bulan Maret 2019, HP Samsung murah ini sontak menjadi buruan dan laris di pasaran. Kerinduan pengguna akan HP Samsung harga terjangkau pun terpuaskan; terlebih dengan perangkat yang dibekali spesifikasi yang jauh dari kata murahan.

Spesifikasi dan Harga Samsung A20

Kekurangan Samsung A20 (WordPress)
Kekurangan Samsung A20 (WordPress)

Desain sederhana tanpa meninggalkan cita rasa kekinian jadi salah satu keunggulan. Kombinasi material kaca dan plastik sebagai bungkus bagian belakang menjadikan Samsung Galaxy A20 punya tampilan yang elegan.

Di bagian display, Samsung membekali HP entry-level ini dengan konsep infinity-V. Hasilnya, layar berukuran 6,4 inci menjanjikan tampilan yang lebih lapang. Hasil gambar pun tentu memuaskan.

Soalnya, Samsung menggunakan panel tipe Super AMOLED; jenis layar andalan perusahaan asal Korea Selatan ini.

Kelebihan Samsung A20 (Smartprix)
Kelebihan Samsung A20 (Smartprix)

Di samping itu baterai juga jadi salah satu keunggulan. Baterai tahan lama tentu ditujukan agar pengguna nggak melulu cari colokan listrik sehingga mengganggu kegiatan di luar. Ya, Samsung Galaxy A20 dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan dukungan fitur fast charging.

Sementara bagian dapur pacu, HP Samsung Galaxy Murah kualitas bagus ini ditenagai chipset Snapdragon 450 dengan pengolah grafis GPU Adreno 506. FYI, chipset ini mampu menghemat daya Samsung A20 karena dirancang dengan proses fabrikasi 14nm.

Tentu bagian kamera nggak ditinggalkan begitu saja oleh perusahaan. Apalagi, kemampuan kamera sering dijadikan tolak ukur pengguna smartphone di Indonesia dalam menentukan pilihan. Dan agar pengguna benar-benar puas, Galaxy A20 dibekali dengan dual-camera di bagian belakang.

Kedua kamera utama tersebut masing-masing berkemampuan 13MP jenis lensa wide dan 5MP jenis lensa ultrawide. Sedangkan untuk kamera depan, ada dukungan lensa 8MP yang sudah dibekali beragam fitur-fitur andalan khas Samsung.

Saat pertama kali diluncurkan, perusahaan membanderol Samsung Galaxy A20 dengan harga Rp2,299 juta. Kini, kamu sudah nggak bisa mendapatkannya lagi lewat website resmi.

Hanya saja, berdasarkan penelusuran penulis, ada beberapa toko online di Shopee yang masih menawarkan harga terbaiknya.

Rata-rata, untuk varian RAM 3GB dan ROM 32GB, beberapa toko online memberi harga Samsung A20 sebesar Rp1,999 juta-Rp2,125 juta. So, tinggal pilih aja kamu mau beli yang harga berapa, bray.

Kekurangan Galaxy A20

Pilihan warna Galaxy A20 (SamsungPonsel)
Pilihan warna Galaxy A20 (SamsungPonsel)

Meskipun dibekali dengan beragam fitur-fitur unggulan, bukan berarti HP Samsung murah ini tanpa cela. Membicarakan kekurangan Galaxy A20, ada beberapa hal yang bisa dijadikan catatan.

Yang paling kentara barangkali adalah dukungan sensor NFC. Terutama untuk kamu yang tinggal dengan gaya hidup cashless, absennya fitur ini tentu bakal bikin kamu kurang nyaman. Soalnya, NFC punya perang penting dalam transaksi digital.

Hal itu pula yang menjadikan banyak HP kini sudah dibekali dengan fitur NFC. Lain soal jika kamu nggak terlalu mementingkan fitur ini. Tentu Galaxy A20 bisa jadi pilihan tepat jika kamu mencari HP Samsung Galaxy murah kualitas bagus.

Kekurangan lainnya yakni minim kualitas suara yang terasa biasa aja. Hal ini sudah dikonfirmasi beberapa reviewer yang juga menemukan kelemahan serupa. Maka, jangan komplain jika pengalaman streaming atau mendengarkan musik terasa kurang maksimal, ya.

Kelebihan Samsung A20

Spesifikasi Samsung A20 (Dok.Istimewa)
Spesifikasi Samsung A20 (Dok.Istimewa)

Membicarakan kelebihan tak ubahnya merangkum berbagai fitur-fitur unggulan yang bisa kamu baca di atas. Atau biar lebih mudah dipahami, tim Droila sudah rangkumkan tabel spesifikasi Samsung Galaxy A20.

Dan jika melihat tabel spesifikasi di atas, HP Samsung A20 bisa jadi pilihan tepat bagi penggemar Samsung yang merindukan produk harga terjangkau dari perusahaan.

Ya, harga Rp2 jutaan tentu nggak jadi soal kalo kamu bisa mendapatkan perangkat dengan fitur-fitur yang memang dirancang agar bisa menemanimu berkegiatan seharian, bukan?

Usai sudah uraian tim Droila kali ini mengenai kelebihan dan kekurangan Samsung A20. Kalo kamu masih mencari referensi handphone terbaik lainnya, jangan lupa untuk subscribe website Droila, ya.

5/5 - (1 vote)
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik