BerandaGadgetsHandphone6 Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M32: Baterai Awet, Kualitas Oke

6 Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M32: Baterai Awet, Kualitas Oke

Di pertengahan tahun 2021, Samsung merilis Samsung Galaxy M32 yang memiliki beberapa kelebihan. Hadir di tengah persaingan HP mid range yang ketat tentu membuat Samsung tetap mempertahankan kualitasnya. Lalu apa saja kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M32? Apakah fitur-fiturnya masih dapat bersaing di tahun ini? Yuk kita simak ulasan lengkapnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy M32

Spesifikasi Samsung Galaxy M32 bisa dibilang lebih komplet dibandning seri sebelumnya. Dengan desain yang berbeda tentu membawa kesegaran bagi desain Samsung yang itu-itu saja. Berikut spesifikasi lengkap Samsung M32 yang sudah dirangkum Droila dari berbagai sumber.

Desain dan Layar

harga samsung galaxy m32
harga samsung galaxy m32

Dengan mengusung layar fullscreen, layar Samsung Galaxy M32 tampak membentang luas. Di bagian belakangnya menggunakan material plastik polikarbonat.

Sama halnya dengan bingkainya. Meskipun terbuat dari plastik, bodi HP kelas menengah ini terlihat kokoh lantaran pola garis-garisnya di permukaan. Meskipun ada pola garis, permukaannya tetap halus.

Kamu bisa memilih varian warna hitam, putih, atau biru. Ketiganya merupakan warna netral yang cocok dipadukan dengan busana warna apa pun.

Ponsel ini memiliki dimensi 159,3 x 74 x 8,4 mm dan berat 180 g. Dengan berat yang relatif ringan, ponsel ini dapat nyaman di genggaman meskipun dalam waktu beberapa menit.

Di bagian depan, kamu akan dimanjakan dengan kualitas layar SuperAMOLED 6,4 inci. Ponsel ini memiliki resolusi 1080 x 2400 piksel. Layar ini mampu menampilkan kecerahan hingga 800 nits.

Tak lupa Corning Gorilla Glass 5 menjadi pelindung layar agar tak rentan dengan goresan. Pergeseran layar juga mulus dengan adanya refresh rate 90Hz. Jadi, mau scral scroll pun bakal nyaman dilihat.

Performa dan Chipset

samsung galaxy m32 harga dan spesifikasi 2022
samsung galaxy m32 harga dan spesifikasi 2022

Sistem Operasional yang digunakan Samsung Galaxy M32 adalah Android 11. Disertakan pula dengan sistem One UI 3.1 sehingga tampilan lebih simple dan menarik.

Chipsetnya menggunakan Mediatek Helio G80 (12 nm). Kecepatan CPU Octa-core ini mencapai 2.0 GHz dan 1.8 GHz. Ada pula GPU Mali-G52 MC2 yang turut mendongkrak kestabilan performa HP ini.

Di memori internalnya, Samsung Galaxy M32 dibekali dengan kapasitas 128GB. Jika memori internal tersebut masih kurang, kamu bisa menambahkan memori eksternal hingga 1TB.

Ada dua pilihan RAM: 6GB dan 8GB. Dengan RAM tersebut, kamu bisa memasang banyak aplikasi. Menjalankan beberapa aplikasi pun akan tetap lancar sehingga kamu dapat multitasking dengan lancar.

Kapasitas baterai yang digunakan cukup besar, loh. Samsung Galaxy M32 menggunakan baterai Li-Ion 5000 mAh. Pengisian dayanya juga sudah mendukung fitur fast charging 25W.

Jangan khawatir dengan kualitas baterainya, HP baterai besar ini memiliki ketahanan yang dapat diandalkan. Kamu dapat memutar video hingga 21 jam dan ngobrol atau telepon hingga 33 jam.

Dengan kualitas baterai ini, kamu bisa membawa HP ini bepergian seharian tanpa khawatir cepat kehabisan daya.

Untuk fitur audionya, Samsung Galaxy M32 belum mendukung speaker stereo. Meskipun demikian, suara yang dihasilkan tetap jernih.

Kamu dapat memutar video Full HD di 60fps dengan lancar. Apalagi dengan tampilan layar yang lebar. Jika ingin mendapatkan pengalaman audio yang lebih imersif, kamu bisa membeli Galaxy Buds Pro maupun Galaxy Buds Live, dan jenis lainnya.

Kamera

samsung galaxy m32 spesifikasi
samsung galaxy m32 spesifikasi

Samsung Galaxy M32 dibekali dengan empat kamera di belakang. Kamera utama 64MP yang sudah dilengkapi autofokus.

Kamera ultrawide 8MP yang mampu menangkap gambar dengan sudut pandang hingga 123 derajat. Kamera makro 2MP dapat menyorotkan perhatian pada detail-detail kecil.

Tentu saja dengan efek bokeh yang alami. Depth camera membantu mengatur ruang tajam. Dengan begitu kamu dapat menyesuaikan keburaman latar di belakang subjek.

Lalu bagaimana dengan kamera depan Samsung Galaxy M32? Dengan resolusi 20MP, kamu dapat berswafoto dengan hasil yang memukau. Apalagi dengan adanya efek bokeh dari HP kelas menengah ini akan membuatmu tampil lebih menonjol dari latar.

Dalam merekam video. Kualitas rekaman yang dihasilkan cukup tajam. Baik kamera depan maupun belakang mampu menghasilkan video dengan kualitas hingga 1080p di 30fps. Namun, sayangnya kamera ini belum didukung OIS sehingga perekaman kurang stabil.

Harga Samsung Galaxy M32 Terbaru 2022

samsung m32 kelebihan dan kekurangan
samsung m32 kelebihan dan kekurangan

Saat ini, harga Samsung Galaxy M32 terbaru 2022 dibanderol dengan harga Rp2.999.000,00 untuk varian 6GB. Harga ini sesuai dengan harga resmi di website resmi Samsung. Kamu dapat membeli Samsung Galaxy M32 secara online maupun offline.

Tertarik beli? Kamu bisa langsung klik tombol di bawah ini. Sehingga, kamu bisa cek harga Samsung Galaxy M32 terbaru.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M32

SpesifikasiSamsung Galaxy M32
DesainFrame dan body belakang dibuat dari material plastic
Berat180 gram
Dimensi159.3 x 74 x 8.4 mm
Layar6.4 inci
Super AMOLED
Rasio body ke layar 83.9% Corning Gorilla Glass 5
Resolusi1080 x 2400 piksel
Refresh rate 90Hz
ChipsetMediaTek Helio G80
GPUMali-G52 MC2
RAM6GB
ROM128GB
OSAndroid 11
One UI 3.1
Kamera Belakang64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.97″, 0.7µm, PDAF
8 MP, f/2.2, 123˚, (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, (macro) 2 MP, f/2.4, (depth)
FiturLED Flash
Panorama
HDR
Kamera Depan20 MP, f/2.2, (wide)
FiturVideo 1080@30fps
BateraiLi-Ion 5000 mAh, non-removable
Fast charging 25W
WarnaBlack
Light Blue
HargaRp 2.999.000
Tabel spesifikasi lengkap Samsung Galaxy M32 (Dok.Istimewa/Droila)

Setelah mengetahui spesifikasinya, inilah hasil penilaian kami tentang kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M32.

Kekurangan

  1. Speaker belum stereo
  2. Tidak dibekali charger 25W dalam kotak pembelian
  3. Kemampuan kamera kurang maksimal

Kelebihan

  1. Baterai awet
  2. Layar SuperAMOLED yang memukau
  3. Desain elegan

Review Samsung Galaxy M32

harga samsung m32
harga samsung m32

Dilihat dari sisi desainnya, Samsung Galaxy M32 memiliki desain yang elegan. Efek garis yang ada membuat ponsel ini terkesan kokoh. Desain bagian depan juga tak mengecewakan. Bezel-nya kini makin tipis sehingga tampilan layar terasa lebih lebar.

Performa MediaTek Helio G80 juga tak mengecewakan untuk memenuhi kebutuhan harian. Sebagai HP di kelas menengah, tentu saja performa Samsung ini masih kalah dengan merek lain.

HP ini bukan diperuntukkan untuk bermain gim sehingga jika kamu memaksakan untuk bermain CODM di HP ini, kamu hanya bisa menikmati setting menengah.

Namun, jika kamu mencari HP yang bandel, terutama baterainya, Samsung Galaxy M32 bisa menjadi andalan. Kamu bisa membawanya seharian dalam perjalanan tanpa takut kehabisan baterai. HP ini memang cocok digunakan untuk menunjang aktivitas berkomunikasi online.

Fitur kameranya juga cukup oke. Fiturnya lengkap. Namun, sayangnya kualitas kamera ini agak kurang tajam saat di tempat yang minim cahaya. Kalau fungsi kamera lainnya sih, udah oke.

Bagi Sebagian orang, dengan harga 3 juta, tentu akan memilih merek lain yang memiliki chipset lebih tinggi. Namun, bagi pengguna setia Samsung yang sudah tau kualitas Samsung, pasti akan memilih HP ini untuk berkomunikasi sehari-hari.

Jadi, itu saja ulasan kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M32. Semoga penjelasan spesifikasi dan harga HP Android di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik