BerandaGadgetsHandphoneKelebihan dan Kekurangan Galaxy Z Fold3 5G: Makin Canggih, Lebih Murah

Kelebihan dan Kekurangan Galaxy Z Fold3 5G: Makin Canggih, Lebih Murah

Pada 27 Agustus 2021, Samsung kembali merilis smartphone inovatif penerus Galaxy Z Fold2, yakni Samsung Galaxy Z Fold3 5G. Ada peningkatan di beberapa fiturnya. Oleh karena itu, kali ini Droila akan mengulas kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy Z Fold3 5G. HP flagship yang telah membuat banyak orang berdecak kagum akan keahlian Samsung.

Sebelum mengulas kelebihan dan kekurangannya, kami akan mengulas spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold3 5G dengan lengkap. So, simak sampai akhir uraian mengenai HP Samsung terbaru ini, ya!

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Bagi fans Samsung pasti tidak asing dengan model HP ini. Kini, Samsung lebih menyempurnakan fitur dan juga kualitasnya. Berikut spesifikasi lengkapnya.

Desain dan Layar

Desain Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Desain Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Desain ponsel ini tak jauh berbeda dengan pendahulunya. Hanya saja kalua dilihat dari samping, bodinya lebih tipis.

Saat dibuka, ponsel ini memiliki dimensi 158.2 x 128.1 x 6.4 mm. Saat ditutup, dimensinya berubah menjadi 158.2 x 67.1 x 14.4-16 mm. Beratnya pun lebih ringan, 271 gram.

HP layar lipat terbaru ini hadir dalam tiga varian warna: Phantom Black, Phantom Silver, dan Phantom Green.

Materialnya terbuat dari kaca yang sudah dilapisi Gorilla Glass Victus. Frame-nya menggunakan armour aluminium frame yang membuatnya tahan benturan dan goresan.

Ponsel lipat cenderung memiliki banyak celah kemasukan air. Bahkan, rasanya mustahil HP ini bisa tahan air.

Namun, Samsung mampu membuktikan bahwa HP ini tahan air dengan adanya sertifikat IPX8 water resistant. Dengan begitu, HP ini tetap aman saat jatuh di kedalaman air hingga 1,5 meter selama 30 menit.

Layar HP flagship terbaru ini menggunakan Foldable Dynamic AMOLED 2X. Layarnya pun sudah dilapisi dengan Gorilla Glass Victus.

Saat dibuka, layar bagian dalam berukuran 7.6 inci. Layar ini mampu menampilkan gambar dengan resolusi hingga 1768 x 2208 piksel dengan kecerahan 1200 nits (peak). Refresh rate-nya pun mencapai 120Hz.

Saat ditutup, terdapat layar Dynamic AMOLED 2X selebar 6.2 inci. Tak jauh berbeda dengan HP masa kini. Layar ini menggunakan resolusi lebih kecil, yakni 832 x 2268 piksel. Oleh karena itu, saat ditutup, kamu tetap dapat mengoperasikan berbagai macam aplikasi.

Layar yang lebar ini akan membuatmu lebih nyaman saat nonton film. Apalagi speaker stereo ini sudah didukung Dolby Atmos, tentu saja suara yang dihasilkan lebih imersif.

Chipset dan Performa

Performa Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Performa Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Ponsel ini menggunakan sistem operasional Android 11 yang bisa di-upgrade ke Android 12. Chipset yang digunakan pun mengadopsi dari Qualcomm SM8350, yaitu Snapdragon 888 5G.

CPU yang digunakan octa-core yang mampu bekerja dengan kecepatan 2.84 GHz, 2.42 GHz, dan 1.8 GHz. Performa yang kencang ini didukung pula dengan GPU Andreno 660.

Sebagai ponselnya orang produktif, Samsung Z Fold3 5G menggunakan RAM 12GB untuk menunjang performanya. Kapasitas memorinya ada dua pilihan: 256GB dan 512GB. Karena memiliki kapasitas internal yang besar, ponsel ini tak menyediakan slot SD card.

Menariknya, ponsel ini sudah support S Pen yang dijual terpisah. Dengan layar yang lebar, tentu menggunakan S Pen menjadi sangat nyaman.

Ada dua jenis S Pen yang dijual oleh Samsung, yakni S Pen khusus Galaxy Z Fold 3 dan S Pen Pro yang mampu digunakan di beberapa ponsel.

Lalu bagaimana performanya saat bermain gim? Untuk memainkan gim ringan, tentu saja lancar. Apalagi layar yang lebar akan membuatmu lebih nyaman.

Saat memainkan gim berat dengan setting tertinggi, ada yang mengatakan bahwa fps yang didapatkan tidak stabil sehingga mengurangi performa.

HP Samsung Galaxy Z Fold3 5G menggunakan baterai dengan kapasitas 4400 mAh. Ketahanan baterainya sangat baik sehingga dengan kapasitas tersebut dapat digunakan untuk beraktivitas seharian.

Pengisian dayanya pun sudah mendukung fitur fast charging 25W. Bahkan, kamu bisa mengisi daya menggunakan wireless charging 15W. Kecepatan 25W ini kabarnya dapat mengisi daya full dalam waktu kurang lebih 1,5 jam.

Kamera

Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Kamera yang digunakan HP layar lipat terbaru ini  tanggung-tanggung. Ketiga kameranya menggunakan resolusi 12MP dan sudah mendukung OIS.

Triple camera ponsel ini meliputi kamera wide, ultrawide, dan telefoto. Untuk merekam video, ponsel ini mampu merekam dengan kualitas hingga 4K di 60 fps dan sudah mendukung gyro-EIS.

Kamera depan menggunakan teknologi under display. Kamera ini terletak di bawah layar, bahkan hampir tidak kelihatan.

Resolusinya kecil, hanya 4MP dan mampu merekam video 4K di 30 FPS. Kamera depan ini sepertinya hanya digunakan untuk video call agar tidak ribet jika hanya mengandalkan satu kamera.

Karena ponsel ini bisa dibuka-tutup, kamu bisa memanfaatkan kamera belakang untuk selfie. Dengan begitu kualitas gambar yang dihasilkan lebih bagus.

Harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Pasti kalian sudah menduga bahwa HP yang lebih canggih dibanding Z Fold 2 ini dibanderol dengan harga di atas 30 juta. Jangan berburuk sangka dulu.

Harga HP ini malah jauh lebih murah. Berikut harga Samsung Galaxy Z Fold3 5G berdasarkan situs resminya.

  • Kapasitas 256GB dengan harga Rp24.999.000,00
  • Kapasitas 512Gb dengan harga Rp26.999.000,00

HP flagship ini bisa kamu beli secara online maupun offline. Dalam box kemasan, kamu akan mendapatkan unit smartphone, kabel data, dan ejektor SIM. Untuk S Pen dan kepala charger dijual terpisah ya!

Nah, untuk pembaca yang tertarik beli Galaxy Z Fold3 5G, tak perlu pindah ke lain tempat. Tim Droila sudah siapkan tombol yang akan mengarahkanmu ke sejumlah toko online. So, langsung aja cek harga terbaru Samsung Z Fold3 5G, ya.

Kelebihan dan Kekurangan Galaxy Z Fold3 5G

Spek lengkap Samsung Galaxy Z Fold3 5G (Dok.Istimewa Droila)
Spek lengkap Samsung Galaxy Z Fold3 5G (Dok.Istimewa Droila)

Secara keseluruhan, HP ini memang sangat canggih. Dengan spesifikasi yang tak tanggung-tanggung, terdapat pula kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy Z Fold3 5G.

Kekurangan

  1. Resolusi kamera depan yang minim.
  2. Tebal saat dilipat

Kelebihan

  1. Mendukung S Pen
  2. Tahan air
  3. Layar lebar
  4. Performa cepa

Review Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Review Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Review Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Ponsel ini merupakan penyempurnaan dari Galaxy Z Fold2. Tentu saja dari segi chipset, tampilan, dan harga ponsel ini jauh lebih menarik. Dengan harga yang lebih murah, kamu bisa mendapatkan HP flagship secanggih ini.

Samsung memang terkenal selalu memberikan inovasi dengan kualitas yang mumpuni. Terbukti dengan adanya Samsung Galaxy Z Fold3 5G.

Kamera di bawah layar merupakan inovasi terbaru yang tak terpikirkan. Belum ada HP lain yang menggunakan teknologi ini. Ya meskipun resolusinya kecil, tetapi fungsinya masih bagus untuk video call.

Sebagai HP layar lipat, HP ini sangat cocok untuk menunjang profesi. Untuk gaming memang kurang greget, tetapi kamu tetap bisa memainkan gim favoritmu meskipun tidak mendapatkan pengaturan grafik tertinggi.

Bagi kamu yang ingin meminang HP Samsung terbaru ini, kami rasa harga tersebut sangat worth it dibandingkan dengan fitur-fitur dan kualitas yang akan kamu dapatkan.

Sekian ulasan kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy Z Fold3 5G. Semoga penjelasan mengenai spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.

Rate this post
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik