BerandaGadgetsHandphoneKelebihan dan Kekurangan Vivo V15 Pro: Kamera Ciamik dengan Sensor Mekanik

Kelebihan dan Kekurangan Vivo V15 Pro: Kamera Ciamik dengan Sensor Mekanik

Jangan baca sebelum beli uraian Vivo V15 Pro harga dan spesifikasi di bawah ini. Selain bisa bikin kamu lebih mengenalinya lebih mendalam, dijelaskan juga bagaimana kelebihan dan kekurangan Vivo V15 Pro ini. Pengin tahu apa aja? Scrolling terus aja, ya.

Vivo Indonesia resmi meluncurkan Vivo V15 Pro pada bulan Maret tahun 2019 lalu. Penerus seri Vivo V11 Pro ini menawarkan layar bezelles tanpa hiasan poni. Ya, kamera selfie disimpan menggunakan motoris. Harga terjangkau untuk tampilan dan spesifikasi memukau.

Ada beberapa hal yang bisa kita ulas dari HP unggulan Vivo ini. Termasuk di antaranya yakni kamera belakang berkemampuan 48MP. Apalagi, terlihat sekali jika HP Vivo terbaru ini bertekad mengejar keseimbangan antara tampilan dan fungsi. Menjadikannya makin menggoda, bukan?

Tapi, apakah perangkat ini layak kamu beli atau cukup dikagumi? Lalu, bagaimana performa kamera, mesin, serta perangkat lunak yang sudah ditanamkan? Merangkum dari berbagai sumber, berikut adalah uraian seputar spesifikasi, review, harga terbaru 2022, serta kelebihand an kekurangan Vivo V15 Pro dari Droila.

Harga dan spek Vivo V15 Pro (Gizmologi)
Harga dan spek Vivo V15 Pro (Gizmologi)

Vivo V15 Pro Harga dan Spesifikasi

Seperti yang bisa kita tangkap dari namanya, ini adalah varian dari seri Vivo V15. Tentu saja, ada banyak kemiripan yang bisa kamu temukan pada versi aslinya. Contoh sederhana yakni konsep kamera serta desain perangkat.

Tapi, tentu ada perbedaan yang membuatnya layak menyandang label ‘Pro’. Apa saja perbedaannya? Begini review spesifikasi Vivo V15 Pro.

Desain, Display, dan Kamera

HP Vivo V15 Pro (GSMArena)
HP Vivo V15 Pro (GSMArena)

Masih mengusung semangat yang sama dari seri Vivo V11 Pro, produk Vivo V15 juga dibekali dengan berbagai pembaruan terkini dan trendi. Notch yang berfungsi sebagai wadah dari kamera selfie digantikan modul pop-up.

Desain ini menjadikan tampilan Vivo V15 Pro terasa lebih lapang; membuatnya tampil berbeda dan menonjol dibandingkan seri Vivo lainnya. Bisa dibilang, inilah pencapaian yang patut diapresiasi oleh penggemar.

Layar berteknologi Super AMOLED dengan lebar 6,39 inci tentu saja memberikan kesan premium dari HP kelas menengah Vivo ini. Dan yang menarik, ada tombol yang berfungsi untuk mengaktifkan Google Assistant dan terletak di pinggir perangkat.

Kamera pop up Vivo (GSMArena)
Kamera pop up Vivo (GSMArena)

Sayangnya, perusahaan terkesan masih ragu-ragu dalam memaksimalkan rancangan. Soalnya, bungkus body bermaterial plastik mengurangi penilaian. Selain itu, bekal port USB Micro membuatnya kurang canggih dan menawan.

Tapi tenang, kekurangan itu nggak bakal terlalu terasa kalo kita kulik bagian kamera. Ada tiga kamera belakang; masing-masing berkemampuan 48MP lensa wide PDAF, 8MP lensa ultrawide, serta 5MP sensor kedalaman.

Sedangkan untuk kamera depan, berkemampuan 32MP! Dengan bantuan teknologi Kecerdasan Buatan, kamu pun bisa mendapatkan hasil maksimal dengan usaha minimal.

Dapur Pacu dan Perangkat Lunak

Harga Vivo V15 Pro (TechSpot)
Harga Vivo V15 Pro (TechSpot)

Tahun lalu, seri Vivo V15 Pro menjadi smartphone pertama yang ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 675. Dan sudah diakui, ini adalah chipset yang paling berbeda dibandingkan seri 600-an lainnya.

Chipset ini didukung ISP pengolah gambar yang lebih gahar serta tambahan koneksi kamera. Hasilnya, chipset mampu mengolah gambar yang dihasilkan tiga kamera secara simultan.

FYI, biasanya ini adalah fitur yang Cuma bisa kamu temukan di chipset high-end Qualcomm aja, lho. Maka, tawaran harga yang lebih terjangkau tentu saja membuat Vivo V15 Pro makin menawan, bukan?

Fitur keamanan Vivo V15 Pro (Smartprix)
Fitur keamanan Vivo V15 Pro (Smartprix)

Sementara itu, HP Vivo kelas menengah ini menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie dengan UI Funtouch 9.  Memang, banyak pengguna menemukan kelemahan dari sistem operasi antarmuka bikinan Vivo ini. Tapi, untungnya saja, OS Funtouch 9 memberi kebebasan pengguna untuk melakukan kustomisasi.

Fitur unggulan lain yang wajib kamu ketahui yakni Face Unlockserta sensor sidik jari in-display. Hasilnya, membuka kunci layar pun bisa dilakukan dengan cara yang lebih menyenangkan dan canggih; cukup letakkan kamera selfi di hadapan muka atau tempelkan ibu jari di layar.

Vivo V15 Pro Harga Terbaru 2022

Spesifikasi Vivo V15 PRo (GSMArena)
Spesifikasi Vivo V15 PRo (GSMArena)

Menjadi HP yang dibekali sederet fitur canggih, tentu saja harga Vivo V15 Pro terbilang tinggi. Tapi, jika kita bandingkan dengan HP unggulan lainnya, masih dalam jangkauan, bray.

Saat pertama kali diluncurkan, Vivo Indonesia memberi harga Vivo V15 Pro sebesar Rp5,699 juta. Kini, berdasarkan penelusuran tim Droila di website resmi Vivo, HP kelas menengah ini dijual dengan harga Rp4,999 juta.

Ya, harga yang terbilang tinggi untuk ponsel keluaran 2019. Tapi tetap tenang. Berdasarkan penelusuran penulis, harga Vivo V15 Pro sudah turun jauh di sejumlah toko online. Dan kalo kamu tertarik beli, bisa langsung klik salah satu tombol di bawah ini.



Kelebihan dan Kekurangan Vivo V15 Pro

Tabel spesifikasi Vivo V15 Pro (Dok.Istimewa)
Tabel spesifikasi Vivo V15 Pro (Dok.Istimewa)

Sudah banyak pengguna yang mengakui kalo Vivo V15 Pro adalah perangkat yang komplit. Menawan dan punya performa mengagumkan. Apalagi jika dibandingkan dengan perangkat lain di kelasnya.

Tapi, tentu saja ada beberapa kelemahan yang dimiliki. Dan wajib diketahui, berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan Vivo V15.

Kelebihan Vivo V15 Pro

Tampilan depan Vivo V15 Pro (Smartprix)
Tampilan depan Vivo V15 Pro (Smartprix)
  • Tampilan menawan tanpa notch. Sebagai ganti, kamera selfie disimpan pada panel pop-up.
  • Desain kece
  • Performa mengagumkan dari chipset Snapdragon 675 dengan dukungan RAM 6GB dan ROM 128GB.
  • Baterai berkapasitas raksasa, yakni 3700 mAh.
  • Hasil jepretan kamera utama memuaskan.

Kekurangan Vivo V15 Pro

Kamera belakang Vivo V15 Pro (Smartprix)
Kamera belakang Vivo V15 Pro (Smartprix)
  • Fitur fast charging nggak benar-benar “kencang” seperti yang diiklankan.
  • Port USB micro yang terbilang ketinggalan zaman. Tentu saja kalah dibandingkan HP dengan harga sejenis yang rata-rata sudah menggunakan USB-C.
  • Kualitas audio ketika merekam video kurang.
  • OS untuk UI masih membutuhkan banyak perbaikan.

Nah, usai sudah uraian hari ini mengenai kelebihan dan kekurangan Vivo V15 Pro . Semoga penjelasan spesifikasi dan harga HP Android terbaru di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.

Rate this post
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik