BerandaGadgetsAksesorisReview Realme Buds T100: TWS Murah, Suara Mewah

Review Realme Buds T100: TWS Murah, Suara Mewah

Realme Buds T100 dirilis pada 28 Oktober 2022 lalu. TWS murah ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni hanya Rp 200 ribuan. Perangkat ini juga dibekali dengan fitur 10 mm dynamic bass driver yang diklaim mampu menghasilkan suara bass yang stabil dan terjaga konsistensinya. Selain itu, ada juga fitur lain yang bikin TWS Realme ini makin menarik yang akan dibahas dalam review Realme Buds T100 ini.

Earbuds ini dibekali dengan teknologi PPEK +TPU Composite Diaphragm untuk menghasilkan suara bass yang lebih dalam dan berisi. Selain itu, TWS ini juga dilengkapi dengan AI yang menghadirkan Noise Cancellation.

Penasaran dengan TWS murah ini? Simak dulu review Realme Buds T100 dari Droila ini, ya.

performa-realme-buds-t100
performa realme buds t100

Spesifikasi Realme Buds T100

Sebelum memutuskan untuk membeli TWS murah ini, ketahui lebih dulu spesifikasinya. Di bawah ini adalah spesifikasi dari Buds T100.

Desain

TWS 200 ribuan dari Realme ini mengusung desain Two Tone Hit Color dari palet. Jadi, casing pengisi daya dan cangkangnya punya dua warna yang kontras. Membuka dan menutup casing ini bakal memiliki sensasi visual yang berbeda.

Kamu bisa memilih dua varian warna untuk perangkat ini, yakni Punk Black dan Pop White. Realme bukan sekedar memoles tampilan luarnya, fitur dari TWS ini juga dirancang agar lebih fokus pada kenyamanan pengguna saat memakainya.

Contohnya, Realme mengurangi berat buds dari TWS ini menjadi 4,1 gram. Sehingga, kamu bisa merasakan kenyamanan dalam memakai buds ini walaupun dengan waktu yang lama. Earbuds ini juga menawarkan tiga jenis ear tip, yakni S/M/L agar kamu bisa memilih sesuai ukuran lubang telinga.

spesifikasi-realme-buds-t100
spesifikasi realme buds t100

Performa

Buds T100 dilengkapi dengan driver dinamis berukuran 10 mm. Hal ini membuat suara yang dihasilkan lebih fleksibel dengan bass yang lebih stabil dan memukau. Dengan adanya Diafragma Komposit PEEK+TPU, suara bass yang terdengar akan “menyelam” lebih dalam.

TWS dari Realme ini juga mendukung audio berkualitas AAC. Kualitas ini merupakan algoritma penyandian rasio kompresi tinggi dengan high fidelity dan pengalaman mendengarkan yang lebih baik lagi.

Realme sendiri membekali perangkat ini dengan tiga mode EQ yang dipersonalisasi untuk dipilih. Ketiganya adalah Bright untuk vokal yang lebih jernih, Balanced yang menawarkan komposisi bass dan treble yang seimbang, dan Bass boost+ untuk merasakan pengalaman bass yang mendalam.

Untuk menunjang performanya, Buds T100 punya kapasitas baterai yang mampu bertahan hingga 28 jam. Sedangkan earbuds tunggal bisa bertahan enam jam. Untuk panggilan, TWS ini bisa kamu gunakan dalam waktu lima jam.

kelebihan-dan-kekurangan-realme-buds-t100
kelebihan dan kekurangan realme buds t100

Fitur Unggulan

Untuk kamu yang sering melakukan aktivitas gaming, TWS ini bisa jadi pilihan. Pasalnya, earbuds ini punya Gaming Mode. Ketika mode ini aktif, latensi dari earphone bisa serendah 88 ms, memungkinkan kamu untuk mempunyai pengalaman gaming audio yang ciamik.

Untuk konektivitasnya, Realme Buds T100 menggunakan Bluetooth 5.3 yang merupakan generasi terbaru. Teknologi ini menawarkan koneksi kecepatan tinggi, kemampuan anti-jamming yang kuat, sinyal stabil, dan konsumsi daya yang rendah.

Ada juga fitur AI ENC Noise Cancellation yang memungkinkan melakukan panggilan tanpa terpengaruh kebisingan lingkungan sekitar. Fitur ini memungkinkan earphone untuk mengurangi kebisingan lingkungan sekitar selama panggilan berlangsung.

Kamu juga bisa mengaktifkan fitur Volume Enhancer yang akan meningkatkan volume earphone dari 97 dB menjadi 102 dB. Setelah volume ditingkatkan, bass akan menjadi lebih kuat, vokalnya juga semakin keras.

Harga Realme Buds T100

harga-realme-buds-t100
harga realme buds t100

Realme Buds T100 bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 299.000 di website Realme. Namun, saat ini sedang ada potongan harga sebesar Rp 50 ribu yang berlangsung sampai dengan tanggal 23 April 2023 mendatang, sehingga harganya menjadi Rp 249 ribu saja.

Tertarik beli? Nggak perlu pindah ke lain tempat. Tim Droila sudah siapkan tombol yang akan membawamu ke sejumlah toko online. Sehingga kamu bisa mengecek dan membandingkan harga Realme Buds T100 terbaru setiap saat. Dapatkan harga paling menguntungkan!



Baca Juga Review Aksesoris HP Lainnya:
1. Review Huawei Watch GT 3: Smartwatch Canggih, Desain Elegan
2. Review Galaxy Buds Live: TWS Unik, Fitur Ciamik
3. Review Oppo Enco W11: Harga Murah, Banyak Fitur

Kelebihan dan Kekurangan Realme Buds T100

fitur-unggulan-realme-buds-t100
fitur unggulan realme buds t100

Dengan harganya yang relatif terjangkau, tentunya TWS murah ini punya kelebihan dan kekurangan tersendiri. Lantas, apa saja kelebihan dan kekurangannya? Kamu bisa mengetahuinya di bawah ini.

Kekurangan

Kekurangan dari TWS ini bisa jadi pertimbangan sebelum kamu membeli TWS murah ini. Berikut adalah kekurangan dari perangkat ini:

  • Volume Enhancer kurang maksimal
  • Noise Cancellation kurang
  • Sentuhan kurang responsif

Kelebihan

Di balik kekurangannya, TWS ini juga menyimpan beberapa kelebihan. Kamu bisa mengetahuinya di bawah ini:

  • Driver bass yang dinamis
  • Ada fitur AI ENC
  • Baterai awet
  • Bluetooth 5.3
  • Punya sertifikasi IPX5
  • Banyak fitur menarik

Review Realme Buds T100

desain-realme-buds-t100
desain realme buds t100

Dengan harga yang murah, kamu sudah bisa memiliki TWS 200 ribuan berkualitas dengan Realme Buds T100. Mengapa begitu? Sebab earphone ini menawarkan driver bass yang dinamis, ada fitur ENC, dan baterai awet.

Selain itu, kamu juga akan menemui banyak fitur di dalamnya, seperti Gaming Mode dan Volume Enhancer yang bisa memberikan pengalaman terbaik menggunakan TWS.

Akan tetapi, mengingat harganya yang terjangkau, TWS ini masih punya kekurangan. Di antaranya adalah Volume Enhancer kurang maksimal, Noise Cancellation kurang, dan sentuhan kurang responsif.

Nah, demikian adalah review Realme Buds T100 dari Droila. Bagaimana, tertarik membeli TWS Rp 200 ribuan ini? Semoga penjelasan tentang spesifikasi, harga, kelebihan dan kekurangan, serta review aksesoris HP di atas bisa membantumu dalam mengambil keputusan, ya.

4.5/5 - (14 votes)
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik