BerandaGadgetsHandphoneReview Realme C17 Harga dan Spesifikasi Indonesia: HP RAM Besar, Harga Rp...

Review Realme C17 Harga dan Spesifikasi Indonesia: HP RAM Besar, Harga Rp 2 Jutaan!

Realme C17 harga dan spesifikasi masih diburu banyak calon pembeli. Jika kamu salah satunya, pahami juga bagaimana kelebihan dan kekurangan Realme C17, sehingga kamu bisa merasa nggak salah beli perangkat!

Manufaktur HP asal China, Realme, mengakhiri bulan lalu dengan meluncurkan HP entry-level terbaru. Diberi nama Realme C17, ponsel terbaru ini merupakan penerus dari seri-C perusahaan. Lalu, apa yang jadi kelebihan dan keunggulan Realme C17?

Sejak awal diluncurkan, masyarakat nggak butuh waktu lama untuk mengenali kalo seri C merupakan seri HP entry-level dari perusahaan. Dan tak butuh waktu lama pula buat seri HP Realme ini mencuri perhatian!

Dukungan spesifikasi gahar dengan harga terjangkau jadi faktor yang bikin banyak pengguna jatuh cinta. Dan hal itu pula yang jadi keunggulan dari ponsel terbaru bernama Realme C17.

Didukung dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh, layar berukuran 6,5 inci, serta panel multitouch yang mampu memberikan grafis dengan resolusi 720 x 1600 piksel. Berdasarkan konfigurasi tersebut, kamu bisa mendapatkan grafis ciamik yang menyegarkan pandangan.

Dan berdasarkan keunggulan-keunggulan itu pula, rekomendasi handphone terbaik dari Droila hari ini bakal mengupas tuntas HP Realme C17 harga dan spesifikasi di Indonesia. Selain itu, penulis juga sudah menyiapkan produk kompetitor yang di kisaran harga yang sama. Penasaran?

HP Realme C17 (Realme)
HP Realme C17 (Realme)

Spesifikasi Realme C17

“Memori Cadas, Layar Super”. Berbekal tagline tersebut, Realme meluncurkan Realme C17 dengan harga Rp 2,699 juta. Ya tawaran yang sulit ditolak dan dilupakan. Apalagi, ketika melihat desain yang menampilkan kesan premium, pesona HP Realme terbaru ini bakal makin kentara.

Lalu, bagaimana kira-kira kualitas dari komponen yang menyusun HP entry-level terbaik ini? Simak terus uraian di bawah, ya.

Desain dan Layar

Layar Realme C17 (Realme)
Layar Realme C17 (Realme)

Perusahaan membekali Realme C17 dengan layar berjenis IPS LCD yang memiliki lebar 6,5 inci. Layar ini mampu menampilkan grafis dengan resolusi 720 x 1600 piksel. Ya, sesuai yang bisa kita simpulkan dari tagline perangkat, ponsel yang memang ditujukan untuk gamer tapi Cuma menyiapkan budget terbatas.

Pengguna pun bakal makin dimanjakan berkat kemampuan layar yang mampu menyajikan gambar dengan refresh rate 90Hz. Artinya, grafis video maupun game bakal lebih detail dan warnanya tajam! Apalagi, kamu masih mendapatkan perlindungan Corning Gorilla Glass, sehingga layar pun jadi lebih aman, bukan?

Membalik perangkat, kamu bakal menemukan panel berisi konfigurasi empat kamera, lampu LED, serta modul sensor sidik jari. Terdapat dua warna yang bisa kamu pilih; yakni Lake Green dan Navy Blue.

Chipset dan Perangkat Lunak

Spesifikasi Realme C17 (Realme)
Spesifikasi Realme C17 (Realme)

Realme C17 ditenagai chipset kelas entry-level dari Qualcomm, yakni seri Snapdragon 460. Chipset ini dikembangkan dengan arsitektur 11nm. Selain itu, masih ada dukungan RAM 6GB serta ROM 128GB.

Tak ayal, kombinasi tersebut menjadikan Realme C17 lebih bertenaga –dibandingkan dengan HP Snapdragon 460 lain yang sudah lebih dulu dirilis di Indonesia. Apalagi, bagian penyimpanan pun masih bisa ditingkatkan.

Performa Realme C17 (Realme)
Performa Realme C17 (Realme)

Ya, kamu nggak perlu khawatir dalam hal menyimpan data pribadi. Realme C17 lebih dari cukup untuk dipercaya dan digunakan dalam waktu panjang! Apalagi, masih ada baterai berkapasitas 5.000 mAh. Menjadikan HP Realme terbaru ini siap menemanimu seharian dan melewati berbagai kegiatan.

Perangkat lunak Realme C17 sudah menjalankan sistem operasi Android 10. Tampilan antarmuka juga dibalut dengan OS yang dikembangkan perusahaan, yakni Realme UI.

Performa dan Kamera Realme C17

Kamera belakang Realme C17 (Realme)
Kamera belakang Realme C17 (Realme)

Modul kamera di bagian belakang berbentuk persegi. Di dalamnya, terdapat empat buah lensa serta satu lampu LED. Konfigurasi quad-camera ini tersusun dari kamera 13MP lensa wide PDAF, 8MP lensa ultrawide, 2MP lensa makro, dan 2 MP sensor kedalaman.

Di bagian depan, kamu bakal menemukan desain punch-hole yang membungkus sebuah kamera selfie. Kamera ini memiliki kemampuan 8MP lensa wide dan memiliki bukaan 1/4.0. FYI, kamera depan Realme C17 mampu merekam video dengan hasil 1080 piksel pada 30FPS!

Meskipun ditenagai chipset entry-level, HP Realme C17 terbukti mampu dipakai untuk memainkan game berat, lho. Contohnya, game PUBG Mobile, Mobile Legends, atau LoL Wild Rift! Akan tetapi, tentu dengan grafis yang sudah diturunkan, mengingat kemampuan GPU yang masih terbatas.

Harga Terupdate Realme C17 di Indonesia

Unboxing Realme C17 (Productnation)
Unboxing Realme C17 (Productnation)

Sejak pertama kali diluncurkan, Realme Indonesia memberi harga Realme C17 sebsar Rp 2,799 juta. Dengan harga tersebut, kamu bakal mendapatkan ponsel bertenaga yang punya penyimpanan 256GB!

Nah, kalo kamu merasa tertarik setelah membaca uraian Realme C17 harga dan spesifikasi di atas dan ingin membelinya, tenang. Penulis sudah menyiapkan pilihan harga Realme C17 terupdate. Klik tautan di bawah agar kamu bisa cek harga Realme C17, ya.

Kelebihan dan Kekurangan Realme C17

warna Navy Blue (Realme)
warna Navy Blue (Realme)

Bertenaga dan pas untuk kegiatan anak muda. Kesan itulah yang penulis dapatkan ketika menggenggam HP entry-level terbaru ini.

Akan tetapi, bukan berarti perangkat ini hadir tanpa kelemahan. Ya, agar pemahaman kamu makin lengkap, penulis sudah menyiapkan daftar kelebihan dan kekurangan Realme C17. Simak uraian di bawah, ya.

Kekurangan

  • Resolusi masih HD untuk harga yang terlalu tinggi
  • Terlalu berat
  • Chipset kurang unggul di persaingan HP harga Rp 2 jutaan
  • Hasil foto malam kurang memuaskan
Realme C17 warna Lake Green (Realme)
Warna Lake Green (Realme)

Kelebihan

  • Layar dengan refresh rate 90Hz
  • Baterai 5.000 mAh yang dibekali fitur fast charging 18 W
  • Desain punch-hole, menjadikannya terlihat lebih premium
  • Loudspeaker dan port aman dari cuaca ekstrem serta hujan
  • Konfigurasi quad-camera
  • Kapasitas memori internal besar

Spek Detail Realme C17

Desain

  • Body belakang dibungkus material polycarbonate atau plastik
  • Dimensi HP 164.1 x 75.5 x 8.9 mm
  • Berat 188 gram
  • Port dan loudspeaker yang dikunci sehingga tahan debu dan cuaca

Layar

  • Tipe IPS LCD
  • Lebar 6,5 inci dengan rasio layar ke body 82,3%
  • Refresh rate 90Hz
  • Resolusi 720 x 1600 piksel
  • Corning Gorilla Glass

Dapur Pacu

  • Chipset Qualcomm Snapdragon 460
  • RAM 6 GB
  • ROM 256 GB
  • GPU Adreno 610
  • CPU Octa-core (4×1.8 GHz Kryo 240 & 4×1.6 GHz Kryo 240)

Kamera

  • Empat kamera belakang

+ 13 MP, f/2.2, (wide), 1/3.06″, 1.12µm, PDAF
+ 8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
+ 2 MP, f/2.4, (macro)
+ 2 MP, f/2.4, (depth)

  • Fitur LED flash, HDR, panorama
  • Kamera depan 8 MP, lensa wide, aperture 1/4.0
  • Fitur HDR

Baterai

  • Li-Po 5000 mAh, non-removable
  • Fast charging 18W

Harga

  • Rp. 2.799.000 (6GB/256GB)

Kesimpulan

Unboxing Realme C17 (YouTube)
Unboxing(YouTube)

Di kelas entry-level, sesuai target pasar perusahaan, Realme C17 memang tak terkalahkan. Ya, sulit untuk mencari kompetitor yang seimbang dengan ponsel terbaru ini.

Akan tetapi, jika kita mempertimbangkan harga, Realme C17 terasa terlalu mahal. Apalagi, dengan harga Rp 2,799 juta, kamu bisa mendapatkan perangkat lain yang lebih bertenaga. Contohnya adalah Redmi Note 8 Pro atau bahkan Redmi Note 9.

Barangkali, satu hal yang menjadi keunggulan Realme C17 adalah desain elegan. Kilau cahaya di body belakang serta penerapan kamera punch-hole membuatnya tampak lebih premium. Terkesan HP mahal!

Lalu, bagaimana pendapatmu mengenai perangkat ini? Coba deh bagikan pendapat kalian mengenai Realme C17 harga dan spesifikasi di halaman komentar media sosial Droila, ya.

Jangan sampai lewatkan rekomendasi handphone terbaik yang hadir setiap hari. Klik subscribe agar kamu mendapatkan pemberitahuan informasi terupdate seputar teknologi, gadgets, games, software, serta tips HP Android dan iOS.

Rate this post
A.A. Pribadi
A.A. Pribadi
Manunggaling kawula lan tekhnolokhi
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik