BerandaTutorialCara Mengatasi Akun Instagram Diblokir karena Umur, Coba Lakuin Deh

Cara Mengatasi Akun Instagram Diblokir karena Umur, Coba Lakuin Deh

Instagram menjadi salah satu media sosial yang banyak digunakan oleh semua kalangan. Tak terkecuali anak kecil yang belum cukup umur, mereka pun turut membuat akun Instagram. Padahal, salah satu syarat memiliki akun Instagram adalah berusia minimal 13 tahun. Tak heran jika banyak akun Instagram anak-anak yang diblokir. Jika kamu salah satunya, tenang. Kali ini, kami akan mengulas cara mengatasi akun Instagram diblokir karena umur.

Instagram memang memiliki banyak fitur-fitur yang menarik. Selain bisa mengirimkan foto-foto, kamu juga bisa membuat story dengan berbagai filter yang unik.

Tentu saja hal ini akan melatih kreativitasmu dalam membuat video. Dari Instagram pula banyak orang yang meraup rupiah melalui endorse. Tak heran jika aplikasi satu ini masih populer.

Lalu, gimana cara mengatasi akun Instagram diblokir karena umur? Tenang, tim Droilasudah siapkan berbagai hal yang perlu kamu ketahui untuk mengatasinya. So, cek penjelasan di bawah,ya.

cara kembalikan akun ig yang dinonaktifkan
cara kembalikan akun ig yang dinonaktifkan

Apa Itu Verifikasi Umur Instagram?

Kini, Instagram akan menanyakan umur ketika seseorang akan membuat akun. Dengan menggunakan data tersebut, Instagram akan mencegah anak-anak yang berusia kurang dari 13 tahun untuk bergabung.

Dengan cara ini, harapannya, anak-anak akan terlindungi dari konten dewasa. Tentu ini demi kebaikan bukan?

Namun, jika dilihat faktanya, banyak anak kecil dibawah umur yang sudah memiliki akun media sosial. Kalau dicermati lagi, banyak anak kecil yang menjadi selebgram lantaran memiliki kelebihan atau memang terkenal berkat orang tuanya yang juga seorang seleb atau aktris.

Mendapat cuan dari Instagram tentu akan menguntungkan, baik bagi anak tersebut, maupun orang tuanya. Jadi, jika aku sampai terblokir pasti akan menimbulkan kerugian.

Lalu bagaimana dengan akun lama? Untuk verifikasi umur Instagram, ada dua cara. Pertama, saat pengguna membuka Instagram, pengguna akan mendapatkan notifikasi. Jika notif ini diabaikan, notif ini akan muncul hingga pengguna mau mengisinya. Setelah diisi, notifikasi ini baru akan benar-benar menghilang.

Cara kedua, saat pengguna melihat konten, ia akan mendapatkan peringatan dalam sebuah unggahan, baik video maupun gambar. Instagram akan meminta informasi tanggal lahir sebelum kamu melihat unggahan yang vulgar atau sensitif tersebut. Setelah umur terverifikasi, barulah kamu bisa melihat isi konten tersebut.

Cara mengatasi akun instagram diblokir karena umur
Cara mengatasi akun instagram diblokir karena umur

Bagaimana Cara Mengubah Umur di Instagram?

Banyaknya akun yang diblokir mambuat banyak orang mencari cara mengubah umur Instagram. Terutama akun anak-anak yang sering mendapatkan endorse. Namun, yang perlu diingat, tanggal lahir hanya bisa diubah di aplikasi Instagram. Jadi, jangan gunakan browser ya. Cara mengubah umur di Instagram mudah kok.

  1. Buka aplikasi Instagram
  2. Klik profil di kanan bawah.
  3. Klik Menu di kanan atas yang berupa garis tiga
  4. Pilih menu Pengaturan di kanan bawah kemudian pilih Akun
  5. Pilih informasi pribadi kemudian klik Tanggal Lahir
  6. Ubah tanggal lahir kemudian simpan dengan klik centang di kanan atas.

Instagram tetap menjadi privasi penggunanya. Jadi, informasi tanggal lahir ini tak akan terlihat oleh orang lain meskipun kamu menggunakan akun bisnis. Jadi, cuma kamu aja yang bisa melihatnya.

Bagaimana Cara Masuk Instagram untuk Anak di Bawah Umur

Instagram membatasi umur penggunanya agar dapat menampilkan konten sesuai umurnya. Jika anak di bawah umur ingin masuk Instagram, mau tak mau, dia harus menggunakan akun orang lain yang sudah cukup umur.

Selain itu, cara masuk Instagram di bawah umur juga dapat dilakukan dengan mengisi data palsu. Gunakan tahun lahir yang berbeda sehingga umurnya akan terdeteksi lebih tua.

Sejauh ini, cara mengisi data palsu masih aman. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan jika pihak Instagram akan meningkatkan keamanan atau fiturmya sehingga dapat meminimalisasi pengguna yang mengisi data palsu. Apalagi jika kamu menghubungkan akun Facebook di Instagram, data dari Facebook bisa jadi patokan kuga.

Memang, sebaiknya anak di bawah umur tidak bermain media sosial. Namun, jika sudah telanjur, sebaiknya anak harus mendapatkan pendampingan saat mengakses Instagram. Banyak loh konten yang nggak cocok buat anak-anak. Jadi jangan sampai kecolongan ya. Ini demi kebaikan anak-anak.

cara mengajukan banding instagram
cara mengajukan banding instagram

Cara Mengembalikan Akun Instagram yang Dinonaktifkan karena Belum Cukup Umur

Jika akunmu terlanjur diblokir atau dinonaktifkan, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Cara mengembalikan akun Instagram yang dinonaktifkan karena belum cukup umur adalah dengan melakukan banding.

Cara ini memang membutuhkan kesabaran karena hasilnya tidak bisa instan. Namun, nggak ada salahnya dicoba.

  1. Pada Pusat Dukungan Instagram, buka formulir Akun Instagram Saya
  2. Isi setiap data yang dibutuhkan dengan jelas
  3. Setelah diisi dengan lengkap, kirimkan formulir banding tersebut.

Itulah cara mengajukan banding Instagram. Proses banding sendiri dapat berlangsung 1-7 hari. Jadi, sering-seringlah mengecek inbox email, ya!

Untuk memverifikasi umur, mungkin kamu akan diminta selfie atau mengirim foto identitas, misalnya KTP atau kartu pelajar yang menunjukkan tanggal lahirmu.

Jika kamu bisa membuktikan bahwa kamu memiliki umur di atas tiga belas tahun, akun Instagram dapat dikembalikan atau diaktifkan lagi oleh pihak Instagram. Yang penting, sabar aja, ya!

Nah, itulah cara kembalikan akun IG yang dinonaktifkan. Jadi, kamu nggak perlu panik. Sementara itu dulu ya, cara mengatasi akun Instagram diblokir karena umur. Semoga penjelasan tutorial Instagram di atas bisa membantumu, ya.

1.1/5 - (311 votes)
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaik